Categories: BATAM

BC Batam Tanggapi Soal Penyidikan Kasus Tekstil Impor

BATAM – Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe B Kota Batam memberikan tanggapan soal penyidikan kasus tekstil impor yang dilakukan oleh Kejaksaan Agung.

“Penyidikan sedang berproses pak, kita sama-sama menghargai proses itu,” kata Kabid Bimbingan Kepatuhan dan Layanan Informasi (BKLI) Bea dan Cukai Batam, Sumarna kepada Swarakepri, Kamis(4/6/2020) sore.

Sumarna menegaskan bahwa pelayanan Bea dan Cukai Batam sama sekali tidak terganggu dengan adanya proses penyidikan kasus tersebut.

“Pelayanan tidak ada yang terganggu. Sampai saat ini tidak ada yang berubah dari sisi pelayanan. Dan itu yang ditekankan pimpinan pusat ke kami,” terangnya.

Sumarna juga menguraikan realisasi penerimaan Pabean dan Cukai Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe B Kota Batam pada periode bulan Januari hingga Mei 2020 yang melebihi dari target yang ditetapkan.

Pada bulan Januari 2020, Bea dan Cukai Batam berhasil mengumpulkan penerimaan Bea Masuk dan Cukai sebesar Rp 24.059.970.000 atau sebesar 155,68% dari target yang ditetapkan sebesar Rp 15.454.951.000.

Pada bulan Februari 2020, berhasil mengumpulkan penerimaan Bea Masuk dan Cukai sebesar Rp 52.194.559.000 atau sebesar 325,08% dari target yang ditetapkan sebesar 16.056.134.000.

Pada bulan Maret 2020, berhasil mengumpulkan penerimaan Bea Masuk dan Cukai sebesar 28.834.790.000 atau sebesar 183,32% dari target yang ditetapkan sebesar Rp 15.728.788.000.

Pada bulan April 2020, berhasil mengumpulkan penerimaan Bea Masuk dan Cukai sebesar Rp 19.094.046.000 atau sebesar 102,70% dari target yang ditetapkan sebesar Rp 18.592.482.000.

Pada bulan Mei 2020, berhasil mengumpulkan penerimaan Bea Masuk dan Cukai sebesar Rp 14.074.267.000 atau sebesar 106,00% dari target yang ditetapkan sebesar Rp 13.277.043.000.

Sebelumnya Kejaksaan Agung melakukan pemeriksaan terhadap lima orang pejabat Bea dan Cukai Batam terkait perkara dugaan tindak pidana korupsi penyalahgunaan kewenangan dalam importasi tekstil pada Dirjen Bea dan Cukai tahun 2018-2020 di Kantor Kejaksaan Negeri Batam, Selasa(12/5/2020).

(RD_JOE)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

2 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

2 jam ago

ALFI CONVEX 2025 Resmi Dibuka, akan Dorong Transformasi Logistik Menuju Indonesia Emas 2045

Gelaran ALFI CONVEX 2025 pertama resmi dibuka dan berhasil menarik lebih dari 2000 pengunjung di…

3 jam ago

Program Desa Emas Dorong Pertumbuhan Ekononomi Desa Mandiri Melalui Kegiatan Golden Pitch – Demoday 2025

Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…

5 jam ago

Lintasarta Perkuat Peran Sentral sebagai Penggerak Konektivitas AI Indonesia

JAKARTA, Selasa 11 November 2025 – Sebagai AI Factory dari Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) Group,…

6 jam ago

BRI Jatinegara Region 6 Jakarta 1 Gelar Tenant Gathering di Mall Basura City

BRI Branch Office Jatinegara menyelenggarakan kegiatan Tenant Gathering yang bertempat di Mall Basura City, Jakarta…

6 jam ago

This website uses cookies.