Categories: NASIONAL

Bendera Merah Putih Berkibar di Engku Putri Batam

Upacara Peringatan HUT RI ke-71 di Batam

BATAM – Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia(HUT RI) ke-71 di Kota Batam digelar di Dataran Engku Putri Batam Center, Rabu(17/8/2016) pukul 09.00 WIB.

 

Pantauan lapangan, puluhan tamu undangan mulai dari Muspida dan berbagai elemen masyarakat tampak bersemangat mengikuti upacara. Terik matahari tidak menyurutkan semangat mereka untuk mengikuti rangkaian upacara yang ada.

 

Beberapa menit setelah acara dimulai, terdengar suara mobil sirine Polisi Militer(PM) berwarna putih. Diatas mobil tersebut tampak empat personil PM bersenjata lengkap mengawal 3 anggota Paskibraka yang bertugas membawa bendera.

 

Ratusan warga Batam tampak antusias menyaksikan upacara tersebut. Mereka ada yang terlihat duduk dan berdiri di samping tenda dan di pinggir lapangan.

 

Tiga Anggota Paskibraka Membawa Bendera Merah Putih/foto : RONI

 

Bendera Merah Putih Diserahkan ke Podium Inspektur Upacara/foto : RONI

 

Sekitar 15 menit berselang, inspektur upacara Wali Kota Batam beserta rombongan memasuki lapangan upacara menggunakan mobil dinas menuju ke tenda utama.

 

Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (PASKIBRAKA)/foto : RONI

 

Wali Kota Batam Menyerahkan Bendera Merah Putih ke anggota Paskibraka/foto : RONI

 

Ratusan mata tertuju ke tenda utama saat teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di bacakan oleh Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto. Suasana menjadi hening dan khidmat.

 

Ketua DPRD Batam Nuryanto Membacakan Teks Proklamasi/foto : RONI

 

Mengheningkan Cipta/foto : RONI

 

Suasana semakin khidmat saat rombongan Paskibraka memasuki lapangan dengan semangat dan gagah berbaris menuju tempat inspektur upacara untuk mengambil bendera merah putih dari tangan inspektur upacara.

 

Paskibraka Mengibarkan Bendera Merah Putih/foto : RONI

 

Detak jantung serasa berhenti ketika bendera merah putih berhasil di kibarkan di lapangan Dataran Engku Putri. Seluruh peserta dan tamu undangan langsung berdiri dan tidak lupa memberikan hormat sambil diiringi lagu dari marching band.

 

Bendera Merah Putih Berkibar di Engku Putri Batam/foto : RONI

 

Setelah bendera merah putih berhasil dikibarkan, rombongan Paskibraka kembali ke dalam formasi barisannya dan bergerak menuju depan inspektur upacara tamu undangan.

 

Inspektur upacara dan seluruh tamu undangan berdiri dan memberikan tepuk tangan atas keberhasilan pasukan Paskibraka tersebut.

 

Setelah rangkaian acara upacara pengibaran bendera selesai, inspektur upacara meninggalkan tempatnya lalu kemudian diikuti oleh seluruh tamu undangan.

 
(RED/DRO)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

50 menit ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

50 menit ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

6 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

8 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

10 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

10 jam ago

This website uses cookies.