Categories: BATAM

Cegah Banjir, BP Batam Perbaiki Drainase di Titik Rawan

BATAM – Badan Pengusahaan (BP) Batam akan memperbaiki seluruh drainase (saluran air) di beberapa wilayah yang menjadi titik rawan banjir ketika hujan lebat. Pasca banjir, BP Batam juga sudah melacak saluran di titik-titik mana saja yang harus diprioritaskan perbaikannya.

Sejauh ini BP Batam sudah menemukan 8 titik wilayah berpotensi banjir ketika hujan yakni, Halte Baloi menuju Sekupang, Ruas Jalan Sei Harapan, Ruas Jalan Simpang Basecamp Batuaji, Tanjung Uncang, Tanjung Piayu, Simpang Jam Baloi, Mukakuning, dan Jalan Hangkesturi depan Kawasan Industri Taiwan Kabil.

“Untuk sementara kita akan melakukan studi dulu di beberapa wilayah di Batam ini dan dalam waktu dekat kita akan melakukan perbaikan di delapan wilayah tersebut,” Deputi IV BP Batam Kata Purba Robert M. Sianipar, Kamis (24/11/2016).

Robert mengatakan, salah satu penyebab banjir di beberapa wilayah di Kota Batam disebabkan oleh drainase yang tidak sanggup lagi menampung debet air karena terjadi penyempitan.

“Salah satunya ya, saluran air yang selama ini belum diperbaiki maka lama kelamaan dimensinya semakin menyempit, ditambah lagi sampah yang menumpuk di sepanjang saluran, dan kalau hujan lebat wadahnya tidak sanggup lagi menampung jumlah air yang mengalir, maka terhadilah banjir,” jelasnya.

Menurutnya ada beberapa faktor lain penyebab rusaknya sistem drainase yang menimbulkan banjir belakangan ini.

“Bisa kita lihat juga dari pesatnya pertambahan penduduk, selain itu masyarakat yang membuang sampah tidak pada tempatnya, serta pembangunan infrastruktur dimana-mana,” tambahnya.

Robert juga menghimbau kepada seluruh pihak pengembang untuk memperhatikan sistem drainase yang di lokasi yang sedang dibangun. Menurutnya banyak para pengembang yang melakukan pembangunan tanpa memperhatikan sistem saluran air sehingga menimbulkan banjir ketika turun hujan.

“Selain itu kami juga menghimbau kepada masyarakat supaya membuang sampah pada tempat yang sudah ditentukan, dan kepada Pemko juga ada baiknya menyediakan tempat sampah yang cukup,”pungkasnya.

 

RONI RUMAHORBO

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

COP30: MIND ID Tekankan Transformasi Nikel Hijau untuk Perkuat Posisi Indonesia dalam Mineral Kritis Dunia ‎

Dalam perhelatan Konferensi Perubahan Iklim Dunia COP30, MIND ID Group menegaskan bahwa masa depan industri…

4 menit ago

KAI Daop 1 Jakarta: Komite TJSL Salurkan Bantuan Program Bina Lingkungan Senilai Rp 220 Juta

Komite Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT KAI Daop 1 Jakarta kembali menyalurkan bantuan…

8 menit ago

Ada Aturan Baru Bawa Power Bank di Kereta Api, Ini Ketentuannya

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai menerapkan aturan baru bagi pelanggan yang membawa power bank…

18 menit ago

694 Kontainer Limbah Elektronik Banjiri Batam, Ini Penjelasan Lengkap Dirlalin BP Batam

BATAM – Sebanyak 694 berisi limbah elektronik(e-waste) dari Amerika Serikat sudah masuk di Pelabuhan Batu…

3 jam ago

Tips Percaya Diri Saat jadi Content Creator bersama Priska Sahanaya dan Beauty Class Fanbo

Tanggal 12 September 2025, SMA & SMK Yapenda menggelar acara “Storytelling Techniques to Make Your…

3 jam ago

KAI Tetapkan Kesiapan Penuh untuk Angkutan Natal dan Tahun Baru 2025/2026

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan kesiapan penuh menghadapi Masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun…

3 jam ago

This website uses cookies.