Categories: BATAM

Demi Rasa Aman Masyarakat, Polsek Sekupang Lakukan Hal ini

Wilayah Sekupang jadi Lokasi Favorit Pembuangan Mayat Korban Pembunuhan

BATAM – swarakepri.com : Kapolsek Sekupang, Kompol Ferry Afrizon mengaku terus meningkatkan Keamanan dan Keteriban Masyarakat(Kamtibmas) untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat yang belakangan ini dihantui oleh rentetan peristiwa penemuan mayat di wilayah Sekupang, Batam.

Ia juga mengatakan telah menginstruksikan seluruh anggotanya untuk melakukan patroli rutin khususnya di titik-titik wilayah yang sepi.

“Kita terus lakukan patroli cipta kondisi sejak siang hingga malam. Terutama ditempat sepi dan rawan tindakan kriminalitas,” ujarnya, Jumat(16/10/2015).

Hal ini kata Feri sesuai dengan instruksi Kapolresta Barelang Kombes Pol Asep Safrudin untuk menekan angka kriminalitas.

“Saya juga instruksikan anggota Babinsa menjaga wilayahnya masing-masing dan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” terangnya.

Selain melakukan patroli, Fery juga mengaku langsung terjun langsung kelapangan untuk mendengarkan keluhan dari masyarakat tentang situasi Kamtibmas.

“Dengan terjun langsung ke masyarakat, kita bisa lakukan pencegahan lebih dini, untuk menciptakan kondisi yang aman dan kondusif,” terangnya.

Ketika disinggung mengenai penanganan kasus penemuan mayat korban pembunuhan yang ada di wilayah hukumnya, Feri mengatakan proses penyelidikannya ditangani langsung oleh Polresta Barelang.

Seperti diketahui wilayah Sekupang beberapa bulan terakhir menjadi lokasi favorit pembuangan mayat korban pembunuhan di Batam.

Dari data yang ada, ada lima peristiwa penemuan mayat di wilayah Sekupang diantaranya penemuan mayat Dwi Juli Anggi(19) di Bukit Dangas Juni 2015, Jennifer atau Memey(15) yang ditemukan di lahan kosong di Perumahan Graha Permata Indah Tiban III bulan Juli 2015, penemuan mayat bayi di Tempat Pembuangan Sampah(TPS) belakang STC Mall, penemuan mayat Dian Melinia Afiefa (16) di semak belukar Dam Sei Ladi dan yang terakhir penemuan mayat Rose Duha di bukit Harimau Patam Lestari. (red/ad)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BRI Branch Office Gunung Sahari Jakarta Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT HIT International

Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat hubungan kemitraan dengan dunia usaha dan memperluas layanan keuangan bagi…

2 jam ago

KIK EBA Syariah BRI-MI JLB1 Jadi Tonggak Baru Investasi Syariah di Pasar Modal

JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…

3 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

4 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

5 jam ago

ALFI CONVEX 2025 Resmi Dibuka, akan Dorong Transformasi Logistik Menuju Indonesia Emas 2045

Gelaran ALFI CONVEX 2025 pertama resmi dibuka dan berhasil menarik lebih dari 2000 pengunjung di…

6 jam ago

Program Desa Emas Dorong Pertumbuhan Ekononomi Desa Mandiri Melalui Kegiatan Golden Pitch – Demoday 2025

Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…

8 jam ago

This website uses cookies.