Categories: BATAM

Dikritik Soal Parkir Liar, Zulhendri : Penilaian Harus Objektif

BATAM – Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub ) Kota Batam Zulhendri meminta elemen masyarakat memberikan kritikan dan penilaian secara objektif terkait keberadaan parkir liar yang ada. 

 

“Ya, harus obyektif penilaiannya,” ujarnya menanggapi adanya kritikan dari Mahasiswa, Ormas dan DPRD Batam terkait parkir liar, seusai acara pemaparan tim penilai Wahana Tata Nugraha (WTN) di ruang Presentasi Lantai V Kantor Wali Kota Batam, Jumat(2/9/2016) siang.

 

Seharusnya kata dia, orang yang bisa memberikan tanggapan dan masukan harus berkompetensi di dalam bidang terkait, sehingga bisa menanggapi secara profesional.

 

“Harus mengerti, minimal sarjana transportasi, dan ada basic pelaku transportasi. Bagaimana mungkin memberi penilaian, kalau tidak objektif cara menilainya,” jelasnya.

 

Baca : Parkir Liar Marak di Batam, Ini Tanggapan Anggota KIP Kepri

 

Meski demikian, dia mengaku siap menerima masukan dari masyarakat, seperti kelompok Mahasiswa, Dosen Akademik, Ormas, LSM maupun Anggota DPRD Kota Batam.

 

“Asalkan itu kritik yang membangun dan objektif,” jelasnya.

 

Baca : LIRA Dukung Kadishub Batam Dicopot

 

Disinggung soal maraknya parkir liar di hampir setiap sudut Kota Batam, yang sudah menimbulkan banyak korban, Zulhendri mengatakan hal tersebut diakibatkan kurangnya kesadaran masyarakat.

 

“Ada rambu di larang parkir, mereka masih tetap parkir, inikan perilaku kesadaran masyarakat yang masih rendah,” pungkasnya.

 

Baca : Mahasiswa Desak Kadishub Batam Dicopot

 

Berita sebelumnya, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam Nuryanto mengaku sangat kecewa dengan laporan Pemerintah Kota terkait Pendapatan Asli Daerah(PAD) dari retribusi parkir.

 

“Saya sangat kecewa sekali, selama ini parkir liar semakin marak di Batam. Selain merugikan masyarakat, retribusinya untuk menggenjot PAD juga nihil,” ujarnya kepada Swarakepri.com seusai menghadiri acara Paguyuban Warga Sejatim Batam di Kepri Mall, Sabtu (20/8/2016) malam.

 

 

(RED/DRO)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

2 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

4 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

15 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

1 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.