Categories: BATAM

Dirgahayu Batam, Jaga Kerukunan di Tengah Pandemi

BATAM – Upacara peringatan Hari Jadi ke-191 Batam berlangsung meriah di Dataran Engku Putri, Jumat (18/12/2020). Kegiatan itu pula disejalankan pawai budaya dari paguyuban yang ada di Batam.

Upacara tersebut dipimpin langsung Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, dihadiri Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Batam, Sekda Batam, Jefridin Hamid, dan sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Batam.

Wali Kota Batam menyampaikan, momentum peringatan Hari Jadi Batam kali ini berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Pemerintah tetap melaksanakan upacara dan rangkaian kegiatan lain dengan mempertimbangkan protokol kesehatan di tengah pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

“Ini menjadi momentum kita bersama menghormati jasa pendiri Kota Batam, para pendahulu yang sudah menjadikan Batam modern hingga saat ini,” ujar Rudi.

Dalam kesempatan itu, Rudi mengajak suluruh masyarakat Batam, bersama melawan Covid-19 dengan cara mematuhi protokol kesehatan; memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun.

“Jangan abai, kita ingin Batam bebas dari Covid-19,” kata dia.

Tak hanya itu, Rudi juga meminta masyarakat sama-sama menjaga kerukunan di Batam mengingat daerah ini adalah miniaturnya Indonesia. Ia ingin Batam tetap kompak dan mampu manjaga kesatuan di tengah berbedaan yang ada.

“Ini demi pembangunan daerah ini. Maka, kita harus menjaga kerukunan Batam,” ujarnya.

Di akhir acara, pada peringatan Hari Jadi ke-191 Batam tersebut, ditampilkan 26 paguyuban dengan pakaian adat masing-masing dalam pawai budaya. Selain dari paguyuban, juga tampil dari Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Batam dan Lembaga Adat Melayu (LAM).

Masing-masing peserta pawai menampilkan pakaian adat hingga kesenian daerah asal. Seperti dari Banten, saat di depan panggung utama, menampilkan kesenian debus.

Tak hanya dari Banten, daerah lain yang berpartisipasi dalam pawai budaya tersebut yakni Riau, Jawa Timur, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Jambi, Aceh, Jawa Barat, Jakarta, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Sulawesi Tangah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Bali, Nusa Tenggara Timur, Maluku dan Maluku Utara.

Usai kegiatan, Rudi menyerahkan bantuan masker untuk semua paguyuban dan menyaksikan penyerahan bantuan tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) dari bjb kepada Dewan Pendidikan Kota Batam.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Menteri PU Tinjau Sekolah Rakyat Medan: SR Jadi Rumah Kedua Anak-Anak

Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo meninjau langsung fasilitas Sekolah Rakyat Terintegrasi (SRT) 30 Medan…

3 jam ago

Neobank Padel Tournament: Ketika Olahraga dan Finansial Bertemu

Dalam beberapa tahun terakhir, padel menjadi olahraga yang makin populer di kalangan urban Indonesia. Tahun…

3 jam ago

Peran Polisi Khusus Kereta Api Menjaga Keselamatan dan Keamanan di Stasiun serta Kereta

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta menegaskan komitmennya dalam menjaga keselamatan dan…

3 jam ago

Raih Penghargaan Nasional Spesial Award ISNA 2025, Langkat Cerdas Nyata

Langkat terus menguatkan komitmennya, mengoptimalkan langkah menuju Kabupaten Smart City. Menjadi daerah terbesar kedua di…

7 jam ago

Squeeze Sundown Vol. 6 : Tropical Voyage, Merayakan 37 Tahun Perjalanan, Semangat, dan Kolaborasi

Bali, 7 November 2025 – Squeeze Sundown, signature partnership event dari Squeeze, kembali hadir dengan volume keenam bertajuk “Tropical Voyage” sebagai penutup rangkaian…

7 jam ago

KAI Logistik Raih Penghargaan “Excellence in Integrated Rail-Based Logistics Solutions” di Bisnis Indonesia Logistics Awards (BILA) 2025

PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), kembali meraih…

14 jam ago

This website uses cookies.