Categories: HUKRIM

Ditpam BP Batam Bekuk Pembalak Liar Hutan Duriangkang

 Tujuh Pelaku berhasil Diamankan

BATAM – swarakepri.com : Petugas Direktorat Pengamanan Badan Pengusahaan (Ditpam BP) Batam berhasil membekuk tujuh orang pelaku pembalakan liar di Hutan Duriangkang Batam, Minggu(5/4/2015) pukul 02.00 WIB dini hari.

Dari tangan para pelaku, petugas mengamankan 1 unit lori BP 9904 DD, 1 unit mesin senso, 4 unit motor‎ dan kayu sebanyak 75 batang.

Direktur Humas BP Batam, Dwi Djoko Wiwoho ketika dikonfirmasi membenarkan adanya penangkapan terhadap pembalak liar di Hutan Duriangkang.

“Iya, siang tadi (Minggu,red) para pelaku beserta barang bukti kayu sudah diamankan ke Markas Ditpam Batam. Saat ini sedang diproses dan akan diserahkan ke Polresta Barelang,” ujar Djoko, Minggu(5/34/2015).

Djoko mengatakan ke-7 pelaku yang ditangkap diantaranya sopir truk, buruh penangkut dan pelaku penebangan kayu pada kawasan hutan respan air Dam Duriangkang.

Mereka diamankan saat hendak membawa kayu tersebut keluar dari Hutan Duriangkang. Setelah ditangkap langsung dibawa ke Markas Ditpam di Baloi, tidak jauh dari Polresta Barelang.

“Untuk jumlah pasti barang bukti yang diamankan masih belum dipastikan. Saat ini masih dalam proses perhitungan agar bisa segera diserahkan ke Polresta Barelang agar bisa cepat ditangani,” kata dia.

Menurut Djoko selama ini Kawasan Hutan Duriangkang Batam sering dijadikan sasaran pembalakan liar oleh pihak-pihak tidak bertanggungjawab yang ingin mendapatkan keuntungan dengan merusak alam.

“Ada beberapa titik Hutan Duriangkang yang diketahui sudah dijarah oleh penambang liar. Hasil tangkapan kali ini dari wilayah sebelumnya,” kata Djoko.

Sebelumnya petugas Ditpam BP Batam dan Polsek Nongsa terhitung telah tiga kali mengamankan kayu-kayu hasil pembalakan liar di Hutan Duriangkang pada kawasan tidak terlalu jauh dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam.

Dengan banyaknya aksi pembalakan liar ini BP Batam sendiri akan meningkatkan pengawasan pada seluruh wilayah hutan di Batam untuk meminimalisasi pembalakan liar.

“Hutan-hutan di Batam sebagian besar difungsikan untuk melindungi waduk-waduk air bersih. Kalau hutan terus ditebang, maka akan menimbulkan masalah kekurangan air bersih di Batam,” ujar Djoko.

Ia mengimbau masyarakat agar melaporkan jika melihat kegiatan penebangan hutan di seluruh wilayah Kota Batam.(red/di)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

14 menit ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

2 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

2 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

7 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

9 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

11 jam ago

This website uses cookies.