Categories: NASIONAL

DPD Belum Efektif, Ini Kata Hasyim Muzadi

JAKARTA – Kyai Hasyim Muzadi mendukung pelaksanaan fungsi, tugas dan wewenang Dewan Perwakilan Daerah(DPD) melalui amandemen kelima UUD 1945 guna mewujudkan lembaga tertinggi MPR yang menggabungkan dua lembaga tinggi DPR dan DPD.

 

“Dalam pikiran saya, di negara-negara maju tidak masalah banyak lembaga tinggi karena tidak ada gejolak civil society. Tapi di negara-negara berkembang, dinamikanya naik turun, bergejolak, sering muncul masalah-masalah berat yang fundamental harus diputuskan lembaga tertinggi,” kata Hasyim, Selasa (16/2/2016) di Jakarta.

 

“Kalau masalah-masalah ringan yang konvensional, silakan. Kalau lembaga tinggi saja kan puter-puter. Misalnya, (undang-undang) diputuskan DPR, diteken Presiden, tapi dianulir MK. Kendalanya, DPD belum efektif. Maka jalan keluarnya adalah amendemen, kata Hasyim.

 

Hasyim menambahkan belakangan ini masyarakat Indonesia mulai menyadari bahwa mereka tidak lagi memiliki MPR. Kebutuhan orang agar Indonesia memiliki garis-garis besar haluan negara membuktikan bahwa masalah-masalah berat yang fundamental itu harus diputuskan lembaga tertinggi sebagai forum bersama DPR dan DPD.

 

Hanya saja, kata Anggota Dewan Pertimbangan Presiden itu, lembaga tertinggi itu tidak bisa terwujud jika pelaksanaan fungsi, tugas, dan wewenang DPD tidak efektif. Agar efektif, maka amendemen kelima merupakan kebutuhan yang mendesak.

 

“Format lembaga tertinggi itu di sini subtansial tapi tidak efektif. Agar substansialnya efektif, maka DPD harus diefektifkan. Ego sektoral politik menyumbat keinginan amendemen. Tapi kita tidak boleh berhenti. Harus terus menerus dicari jalan keluarnya. Mengapa? Karena dari hari ke hari, negara kita merasakan kebutuhan amendemen. Buktinya, PDIP ingin menghidupkan garis-garis besar haluan negara, katanya

 

Sumber : beritasatu.com

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

59 menit ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

8 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

10 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

20 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

This website uses cookies.