Categories: POLITIK

DPRD Kabupaten Batang Kunker ke Batam

BATAM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD) Kabupaten Batang, Jawa Tengah melakukan kunjungan kerja ke Batam untuk mempelajari penanggulangan penyakit masyarakat, Kamis(25/8/2016).

 

Rombongan Komisi B DPRD Batang tersebut diterima oleh anggota Komisi IV DPRD Batam Ides Madri dan Fauzan di Ruang Rapat Komisi II.

 

Ketua DPRD Batang Imam Teguh mengatakan maksud dan tujuan kunjungan tersebut adalah untuk mempelajari cara menanggulangi penyakit masyarakat terutama WTS (Wanita Tuna Susila).

 

“Batang itu terkenal dengan sebutan “Surga Pantura”, titik lelah perjalanan supir lintas Jakarta ke Surabaya,” jelasnya.

 

Menurutnya, tempat istirahat tersebut di salahfungsikan menjadi tempat esek-esek berkedok Pijat Urut, Karaoke, Losmen dan tempat penginapan lainnya.

 

“Dari zaman dahulu, daerah Pantura sudah sangat terkenal dengan banyaknya tempat esek-esek, dan kini warga sekitar Batang sudah mengeluh bagaimana cara untuk menanggulanginya,” terangnya.

 

Komisi B DPRD Batang Kunker ke Batam (Foto : RONI)

 

Anggota Komisi IV DPRD Batam, Ides Mardi menyampaikan bahwa untuk menuntaskan masalah tersebut harus maksimal.

 

“Penetapan Perda sangat penting untuk menanggulangi pekat tersebut, tapi bukan semata hanya itu saja, lebih bagus lagi jika melibatkan semua aspek,” jelasnya.

 

Dia juga menekankan perlunya komitmen Pemerintah untuk menanggulangi persoalan yang ada.

 

“Alangkah baiknya dibuat sosialisasi, kalau tidak bisa menghilangkan, paling tidak meminimalisir,” ucapnya.

 
(RED/RON)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

1 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

1 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

9 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

14 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

15 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

22 jam ago

This website uses cookies.