Categories: BATAMBP BATAM

Hijaukan Kota Batam, BP Batam Mulai Gelar Penanaman 12.000 Pohon Jati Emas

BATAM – Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi memimpin jalannya program Batam Green 2022 yaitu penanaman Pohon Jati Emas tahap I di sepanjang jalan menuju Bandara Internasional Hang Nadim Batam bersama Organisasi Perangkat Daerah dan 43 Perusahaan di Kota Batam pada Rabu, 24 Agustus 2022.

Kegiatan perdana ini, dilaksanakan di Dataran Dang Anom, dimana Pohon Jati Emas ditanam dari Simpang Fly Over Laluan Madani – Simpang Bandara (Jalan Yos Sudarso, Sudirman – Hang Tuah) sepanjang 15 km yang akan dilakukan secara bertahap hingga dua bulan kedepan.

Gerakan menghijaukan Batam ini sebagai upaya untuk menunjang Batam sebagai kawasan investasi ramah lingkungan sekaligus kota modern yang tetap hijau.

Menurut Kepala BP Batam Muhammad Rudi, rute penanaman Pohon Jati Emas tersebut dipilih dikarenakan pintu kedatangan wisatawan mayoritas melalui Bandar Udara dan merupakan jalur umum yang dilalui pelancong menuju ke destinasi wisata lainnya di Batam.

“Hal ini dilakukan untuk mewujudkan Batam yang lebih maju, sejahtera dan modern sehingga nantinya Batam ramai dikunjungi wisatawan dan akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi di Batam.” ujar Muhammad Rudi.

Gerakan ini murni dari sumbangsih industri, perbankan dan yayasan yang tergerak untuk Program Batam Green 2022.

“Kita tidak mengeluarkan dana dari APBD, APBN dan PNBP. Pematangan dan pemerataan lahan untuk Pohon Jati Emas ini berasal dari CSR developer atau kontraktor, sedangkan bibit Pohon Jati Emas merupakan sumbangsih dari perusahaan serta perbankan,” Ujar Muhammad Rudi.

Page: 1 2 3

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

9 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

11 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

11 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

19 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

23 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

1 hari ago

This website uses cookies.