Categories: KarimunKEPRI

HISNU Kepri Ajak Warga Karimun Istighosah & Doa Untuk Ganjar

KARIMUN – Himpunan Santri Nusantara (HISNU) Provinsi Kepulauan Riau menggelar peringatan bulan Muharram 1445 H bersama warga Bangunsari, Kelurahan Harjosari Kabupaten Tanjung Balai Karimun, Sabtu (29/72023).

“Alhamdulillah Hisnu Kepri disambut baik dan hangat oleh warga Bangunsari. Semoga silaturrahmi ini selalu terjalin dengan baik,” ujar Koordinator Wilayah (Korwil) Hisnu Kepri, Kiai Masruri.

Acara peringatan bulan Muharram dengan pembacaan istighosah itu dimulai dengan penampilan para santri dari Roudhotul Qur’an.

“Pembacaan albarzanji, ayat suci alqur’an dan sholawat yang ditampilkan para santri Roudhotul Qur’an,” ujarnya.

Selain mengajarkan keberanian para santri untuk tampil, hal itu juga membuat para wali santri yang turut hadir ikut bangga dengan penanpilan anak-anaknya.

Tokoh masyarakat setempat, Zain, dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Roudhotul Qur’an karena telah menjadi tempat belajar ilmu agama bagi anak-anak Bangunsari.

“Kami berterimakasih pada pak Gunardi dan isteri selaku pengasuh Roudhotul Qur’an yang telah mendidik anak-anak kami tentang ilmu agama,” katanya dalam pidato sambutan.

Zain juga menekankan betapa pentingnya anak-anak belajar ilmu agama sebagai bekal nanti ketika dewasa.

Sementara itu Sekretaris Korwil Hisnu Kepri, Sholihul Abidin, meminta doa dari masyarakat bangunsari yang hadir agar bangsa Indonesia selalu diberikan ketentraman dan kedamaian. Terutama dalam masa-masa tahun politik saat ini.

Ia mengajak masyarakat yang hadir di pengajian secara khusus dan juga masyarakat Karimun secara umum agar ikut menjaga kondusifitas bangsa dan Negara.

“Politik adalah hak setiap individu yang dijamin oleh konstitusi. Sebagai santri, dalam berpolitik kita tetap harus menjaga nilai-nilai kebaikan,” katanya.

Untuk diketahui, Hisnu sendiri merupakan organisasi relawan Ganjar Pranowo di pemilihan presiden 2024./SA

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lampaui Target, LRT Jabodebek Layani 202 Ribu Pengguna Selama Libur Panjang Waisak

Bekasi, 14 Mei 2025 - LRT Jabodebek mencatat kinerja positif selama periode libur panjang Hari…

3 jam ago

2.054 Pelanggan Gunakan Kereta Api di Stasiun Bojonegoro hari selasa Pada Libur Panjang Waisak 2025

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya mencatat peningkatan signifikan jumlah pelanggan…

4 jam ago

MLV Teknologi Kerjasama dengan HDII Ciptakan Booth menarik di Pameran Megabuild 2025

MLV Teknologi bekerja sama dengan HDII dalam menciptakan booth inovatif di Pameran Megabuild 2025, menampilkan…

7 jam ago

Siapkan Talenta Adaptif untuk Era Industri 4.0: BINUS University @Semarang dan Microsoft Dorong Literasi AI Lewat elevAIte Indonesia

Kebutuhan dunia industri terhadap talenta yang melek teknologi kian mendesak, terutama di tengah percepatan transformasi…

7 jam ago

Indonesia Masuki Era Free Intelligence: Pertumbuhan AI Kian Pesat di Berbagai Sektor

Jakarta, 9 Mei 2025 – Kecerdasan buatan (AI) tidak lagi sekadar teknologi masa depan—di Indonesia,…

8 jam ago

Cari Freelancer Kini Semudah Posting, Sribu Luncurkan JobPost

Sribu, platform freelancer terkemuka di Indonesia, resmi meluncurkan fitur terbaru bernama JobPost, sebuah solusi inovatif…

8 jam ago

This website uses cookies.