Categories: NASIONAL

Indonesia dan Uni Eropa Kerja Sama Perangi Berita Hoax

JAKARTA – Indonesia dan Uni Eropa sepakat bekerjasama memerangi berita bohong dan ujaran kebencian, sebagaimana disampaikan dalam keterangan pers dari Kementerian Luar Negeri yang diterima di Jakarta, Sabtu (3/2/2018).

Ketua delegasi Uni Eropa David Daly dan ketua delegasi Indonesia Dicky Komar pada Dialog HAM RI-Uni Eropa ke-7 menekankan perlunya kedua pihak memperkuat kerja sama dan bertukar pengalaman dalam memerangi berita bohong (hoax) dan ujaran kebencian.

Kedua pihak berpandangan bahwa bentuk kejahatan tersebut mengancam kemajuan dan perlindungan hak asasi manusia (HAM), namun tetap harus ditangani dengan memperhatikan keseimbangan antara ketentuan umum dan penghormatan hak menyampaikan pendapat.

Kedua pihak juga sepakat untuk melakukan sejumlah tindak lanjut kerja sama di tingkat teknis, termasuk penguatan kapasitas aparat penegak hukum Indonesia dan negara-negara anggota Uni Eropa dalam memerangi kejahatan ujaran kebencian maupun berita bohong.

Lebih lanjut, Dicky Komar menyatakan bahwa berita bohong dan ujaran kebencian merupakan tantangan bersama, di mana pihak Uni Eropa saat ini sedang mengimplementasi sejumlah penanganan serta kebijakan untuk mengatasi kedua jenis kejahatan tersebut.

Pemerintah Indonesia juga telah menempuh sejumlah upaya, baik dari segi hukum, pengedukasian publik maupun berbagai imbauan praktis, agar masyarakat tidak mudah menyebarkan informasi yang belum tentu benar di media sosial.

Selain itu, Dialog HAM RI-Uni Eropa itu juga membahas sejumlah agenda lain yang bertujuan untuk memperkuat kemitraan di tengah merosotnya kepemimpinan di bidang HAM di tingkat internasional.

Dalam kesempatan itu, delegasi Indonesia juga menyampaikan kembali harapan agar Uni Eropa dapat memberikan kebijakan bebas visa Schengen kepada warga negara Indonesia (WNI) sebagaimana yang telah diberikan Uni Eropa kepada negara-negara ASEAN yang merupakan anggota commonwealth.

 

 
Sumber : Antaranews.com
Editor    : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

23 menit ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

2 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

2 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

3 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

3 jam ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

4 jam ago

This website uses cookies.