Categories: KEPRI

Iskandar Syah Terpilih Sebagai Ketua IWO Kepri

TANJUNGPINANG – Wartawan senior Tanjungpinang, Iskandar Syah, terpilih sebagai Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Wartawan Online (PW-IWO) Provinsi Kepulauan Riau periode 2023-2028. Sebelumnya Iskandar Syah menjabat Ketua IWO Tanjungpinang.

Wartawan yang dikenal ramah dan murah senyum tersebut terpilih dalam Rapat Pembentukan Susunan Kepengurusan PW IWO Kepri yang dilaksanakan di Kedai Kopi W&W Jalan Ahmad Yani Kota Tanjungpinang, Minggu (3/12/2023).

Rapat Pembentukan Susunan Kepengurusan PW IWO Kepri tersebut dilaksanakan berdasarkan Surat Mandat dari Pengurus Pusat Ikatan Wartawan Online (PP IWO) Nomor:008.B/S.Man/PP-IWO/XI/2023 kepada 3 orang penerima mandat, yakni Gibson Manurung, Anreas Pebrico dan Sunarto Butar-Butar.

Penerima mandat, Gibson Manurung mengatakan bahwa sosok Iskandar Syah dinilai sangat tepat dalam memimpin IWO Kepri.

“Sesuai dengan mandat yang kami terima, maka kami membentuk susunan kepengurusan IWO Kepri periode 2023-2028 yang diketuai oleh Iskandar Syah. Dalam pandangan kami, Iskandar Syah sangat mumpuni untuk menakhodai IWO Kepri. Beliau sarat pengalaman dan memiliki hubungan yang baik dengan berbagai pihak,” paparnya.

Wartawan berkacamata pengagum Bung Karno tersebut juga mengatakan bahwa hasil dari keputusan rapat pembentukan kepengurusan PW IWO Kepri ini, akan segera disampaikan ke Pengurus Pusat (PP) IWO untuk mendapat pengesahan.

Sementara, Ketua terpilih, Iskandar Syah, menuturkan bahwa dirinya siap untuk memimpin IWO Kepri periode 5 tahun ke depan.

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Saya siap untuk membawa IWO Kepri lebih baik, besar dan berdampak nyata bagi kemajuan pers di provinsi ini. Tentunya semua itu berkat dukungan dan kerja sama seluruh anggota,” tutup Wartawan Utama ini.

Berikut Susunan Pengurus Inti PW IWO Kepri periode 2023-2028 yaitu Ketua Iskandar Syah, Sekretaris Anreas Pebrico, dan Bendahara Amri Sinaga./IWO

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan

Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…

2 jam ago

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

5 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

6 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

6 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

6 jam ago

Qi An Xin Mendalami Taktik APT ‘NightEagle’

Pada Pameran Keamanan Siber Pertahanan Internasional "CYDES 2025", perusahaan keamanan siber Qi An Xin untuk pertama…

7 jam ago

This website uses cookies.