Categories: POLITIK

Jadi Rajagukguk Jabat Ketua DPW Partai Perindo Kepri

BATAM – Ketua Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Batam, Jadi Rajagukguk, resmi ditunjuk oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Perindo sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Kepri.

Jadi menjabat Ketua DPW partai besutan Hary Tanoesoedibjo usai mendapat surat keputusan (SK) pada tanggal 6 Agustus 2020 oleh DPP Perindo di Jakarta.

Kepada wartawan Jadi mengungkapkan fokus utamanya saat ini sebagai Ketua DPW Perindo Kepri yang baru adalah Pilkada Kepri 2020 yang akan digelar Desember mendatang.

“Karena yang paling dekat itu untuk kebutuhan Pilkada 2020. Di Kepri ini Perindo ada satu kursi di Natuna dan satu kursi di Anambas,” ujar Jadi kepada awak media di Radisson Hotel, Batam, Selasa (18/8/2020).

Lanjut kata dia, usai ditunjuk menjadi Ketua DPW Perindo Kepri, dirinya diminta segera membuat pengurus inti di Kepri oleh ketua umum Perindo yakni Hary Tanoesoedibjo.

“Saya diminta membuat pengurus inti dulu. Mungkin 5 sampai 6 orang untuk di sampaikan ke DPP dan disampaikan ke KPU pusat dan KPU daerah di sini secara resmi,” sambungnya.

Ia berharap, dengan penunjukannya sebagai ketua DPW Perindo Kepri yang baru, semua kader Perindo bisa memulai langkah baru Perindo dengan baik dan benar.

“Saya minta dengan DPP untuk penyerahan transisi dari pengurus yang sebelumnya harus secara resmi dan secara baik dan benar, sehingga partai ini harus bersama-sama karena partai ini milik bersama. Dan saya minta juga kepada pengurus yang lama juga tetap ada di Perindo dan nanti bisa saling mendukung satu sama lain,” bebernya.

Disinggung soal pesan khusus dari Ketua Umum Perindo, Jadi mengungkapkan soal ekonomi dan politik. Menirukan pesan Ketua Umum Partai Perindo, menurutnya ekonomi dan politik adalah dua sisi mata uang. Jadi keduanya harus saling mendukung.

“Jadi kita ya berpolitik juga harus ada ekonomi. Dan ekonomi juga harus ada politik. Jadi harus sama-sama kuat,” jelasnya.

Ditambahkannya, Perindo Kepri akan melakukan 3 strategi untuk merebut hati masyarakat yaitu empati, simpati dan harapan dari masyarakat.

“Jadi kalau tiga hal ini bisa kita rebut saya kira partai Perindo selalu ada di hati masyarakat,” pungkasnya.

M.Shafix

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

1 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

1 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

1 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

2 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

2 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.