Kapal Tanker Kartika Segara Tabrakan Dengan Kapal Keruk JBB De Rong 19 di Perairan Singapura – SWARAKEPRI.COM
Mancanegara

Kapal Tanker Kartika Segara Tabrakan Dengan Kapal Keruk JBB De Rong 19 di Perairan Singapura

KONDISI KAPAL KERUK TERBALIK DI DEKAT P. SENANG/FOTO: LEONG WAI KIT/CNA

SINGAPURA – Tabrakan kapal kembali terjadi di perairan Singapura, pada Rabu (13/9), pukul 12.40 dini hari, sekitar 1,7 NM sebelah barat daya Kepulauan Sisters.

 

Dilansir dari Channel News Asia (CNA), tabrakan tersebut terjadi antara Kapal Tanker Kartika Segara yang berbendera Indonesia dengan Kapal Keruk JBB De Rong 19 yang berbendera Dominica.

 

Maritime and Port Authority (MPA) Singapura memberikan keterangan bahwa kecelakan terjadi pada saat kapal keruk JBB De Rong 19 sedang melintasi jalur barat, sementara kapal tanker Kartika Segara berangkat dari Singapura menuju jalur timur dari Skema Pemisahan Lalu Lintas di Selat Singapura.

 

“Kapal tanker tersebut melaporkan kerusakan pada busur kanan kapal, namun stabil dan berlabuh di Eastern Anchorage dan sebanyak 26 kru kapal Indonesia tidak mengalami cedera,” jelas MPA.

 

Sementara, dari 12 kru kapal keruk, terdiri dari 11 WN China dan 1 orang Malaysia, ketujuh kru dinyatakan selamat dan 5 kru dinyatakan hilang.

 

Hingga saat ini, MPA terus memimpin operasi pencarian dan penyelamatan korban bersama dengan instansi terkait.

 

Pasca kejadian tersebut, tidak ada gangguan terhadap lalu lintas kapal di Selat Singapura.

 

Sebelumnya, pada bulan lalu di perairan Singapura, dilaporkan 10 pelaut AS tewas setelah terjadi tabrakan antara kapal perang Angkatan Laut AS USS John S McCain dan kapal tanker minyak Alnic MC.

Sumber : CNA
Editor    : Siska

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top