Categories: HUKRIM

Kasus Eagle Prestige, Pengadilan Tinggi Kuatkan Vonis Intan

Intan Ajukan Kasasi ke Mahkamah Agung

BATAM – swarakepri.com : Pengadilan Tinggi (PT) Pekanbaru menguatkan putusan vonis PN Batam atas terdakwa kasus pemalsuan dokumen MV Eagle Prestige, Hamidah Intani Merialsa alias Intan yakni 2 tahun 6 bulan penjara.

Panitera Muda Pidana Pengadilan Negeri Batam, Siti Fatimah ketika dikonfirmasi membenarkan Pengadilan Tinggi Pekanbaru telah memutus perkara banding Intan sekitar seminggu yang lalu.

“Ya benar, vonisnya sudah keluar seminggu lalu. Putusannya menguatkan putusan PN,” kata Siti malam ini,Kamis (9/4/2015).

Terkait putusan tersebut, Siti mengatakan terdakwa Intan langsung mengajukan kasasi ke Mahkamah Agung melalui kuasa hukumnya.

“Kuasa hukumnya sudah mengajukan kasasi ke PN Batam,” jelasnya.

Diberitakan sebelumnya terdakwa Intan mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi Pekanbaru lalu atas putusan Majelis Hakim PN Batam yang menjatuhkan vonis 2 tahun 6 bulan penjara pada tanggal 8 oktober 2014 lalu.

“Terdakwa terbukti bersalah melanggar pasal 263 ayat (2) juncto pasal 55 KUHP aya1(1). Menjatuhkan pidana penjara dua tahun enam bulan dikurangi masa tahanan. Barang bukti sertifikat dimusnahkan,” kata Ketua Majelis Hakim Cahyono saat membacakan putusan di PN Batam.

Atas putusan tersebut, Intan mengaku tidak menerima putusan Majelis Hakim yang menurutnya tidak adil. “Keadilan masih bisa dicapai ditempat lain, karena persidangan ini sudah seperti sinetron. Sinetron belum berakhir,” ujarnya lantang. (red/AMOK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

18 menit ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

2 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

2 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

3 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

3 jam ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

4 jam ago

This website uses cookies.