Categories: HUKUM

Kasus Narkoba Oknum PNS Batam, BNN : Proses Hukum Tetap Berjalan

BATAM – Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi(BNNP) Kepulauan Riau, Brigjen Pol Nixon Manurung menegaskan bahwa proses hukum kasus narkotika yang melibatkan oknum PNS Pemko Batam tetap berjalan.

“Prosesnya tetap berjalan hingga sampai ke persidangan,” Kata Nixon saat konpers pengungkapan jaringan sindikat narkotika Internasional, Jumat (17/2/2017) di kantor BNNP Kepri.

Ia menjelaskan, tersangka MF tidak ditahan, dan dikenakan adalal pasal pengguna narkotika.

“Jadi kita menangkap bukan semata-mata hanya untuk memberantas, tapi kita juga ingin mengobati, barang buktinya juga hanya sedikit sekali,” jelasnya.

Dalam prosesnya nanti lanjut Nixon, pihaknya akan melampirkan beberapa saksi dalam BAP.

“Kita berharap putusan Hakim nanti, tersangka MF di vonis ringan dan direhabilitasi,” jelasnya.

Berita sebelumnya, Badan Narkotika Nasional Provinsi(BNNP) Kepulauan Riau mengamankan oknum PNS Pemko Batam berinisial MF dengan barang bukti narkoba jenis sabu, Sabtu (11/2/2017)pukul 00.15 WIB.

“Kami mengamankan satu PNS. Itu berdasarkan laporan masyarakat,” kata Kepala BNN Kepri Brigjen Pol Nixon Manurung membenarkan penangkapan tersebut, Senin.

Berdasarkan informasi, saat diamankan MF sempat berniat untuk kabur, tapi petugas BNN dengan cepat menangkapnya. Dari tangan mantan lurah tersebut, petugas mengamankan 0,06 gram sabu-sabu.

Saat ini petugas masih memeriksa MF atas keterlibatannya dalam peredaran narkoba. Dugaan sementara MF hanya korban dari penyalahgunaan narkoba.

“Barang bukti yang diamankan sedikit. Rasanya dia (MF) hanyalah pencandu,” kata dia.

 

Penulis : Jefry Hutauruk

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

9 jam ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

14 jam ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

14 jam ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

20 jam ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

20 jam ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

1 hari ago

This website uses cookies.