Categories: KEPRI

Ketua DPRD Kepri Audiensi dengan Kapolda Bahas Penanganan Covid-19 dan Pilkada Serentak 2020

BATAM – Kapolda Kepri Irjen Pol Aris Budiman menerima kunjungan dan silaturahmi Ketua DPRD dan Komisi I DPRD Provinsi Kepri diruang kerja Kapolda Kepri pada Jumat (19/6/2020).

Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt dalam siaran pers yang diterima Swarakepri, Jumat sore, menjelaskan bahwa dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak meyampaikan bahwa kunjungan tersebut untuk saling bersilaturahmi antara DPRD Provinsi Kepri bersama dengan Polda Kepri.

Dijelaskan bahwa dalam kegiatan tersebut, Ketua DPRD Kepri juga menanyakan tentang kesiapan Polda Kepri dalam menangani Pandemi Covid-19 pada masa New Normal di Provinsi Kepri.

Selanjutnya DPRD juga menanyakan tentang kesiapan Polda Kepri dan jajaran dalam Pemilihan Kepala Daerah(Pilkada) secara serentak tahun 2020 yang akan dilaksanakan pada bulan Desember nanti.

Menanggapi hal tersebut, Kapolda Kepri, Irjen Pol Aris Budiman menjelaskan bahwa dalam penanganan Covid-19, Polri telah membentuk Satgas Aman Nusa yang bersinergi dengan seluruh instansi terkait dan elemen Masyarakat yang ada.

“Selain itu Polda Kepri dan jajaran juga melaksanakan penyerahan bantuan kepada masyarakat serta melakukan himbauan tetantang pencegahan Covid – 19 dan upaya dalam pencegahannya,” jelas Aris.

Terkait Pilkada Serentak tahun 2020, Kapolda Kepri menegaskan bahwa pihaknya telah melakukan audiensi dan komunikasi dengan Bawaslu serta KPU Provinsi Kepri dalam kesiapan pelaksanaan Pilkada 2020.

“Proses penyelenggaraan nantinya akan mengikuti protokol-protokol kesehatan,”tegasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolda Kepri, Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak, Ketua Komisi I DPRD Provinsi Kepri Boby Jayanto, Pejabat Utama Polda Kepri dan Anggota Komisi I DPRD Provinsi Kepri.

(Redaksi/r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lampaui Target, LRT Jabodebek Layani 202 Ribu Pengguna Selama Libur Panjang Waisak

Bekasi, 14 Mei 2025 - LRT Jabodebek mencatat kinerja positif selama periode libur panjang Hari…

7 jam ago

2.054 Pelanggan Gunakan Kereta Api di Stasiun Bojonegoro hari selasa Pada Libur Panjang Waisak 2025

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya mencatat peningkatan signifikan jumlah pelanggan…

8 jam ago

MLV Teknologi Kerjasama dengan HDII Ciptakan Booth menarik di Pameran Megabuild 2025

MLV Teknologi bekerja sama dengan HDII dalam menciptakan booth inovatif di Pameran Megabuild 2025, menampilkan…

11 jam ago

Siapkan Talenta Adaptif untuk Era Industri 4.0: BINUS University @Semarang dan Microsoft Dorong Literasi AI Lewat elevAIte Indonesia

Kebutuhan dunia industri terhadap talenta yang melek teknologi kian mendesak, terutama di tengah percepatan transformasi…

11 jam ago

Indonesia Masuki Era Free Intelligence: Pertumbuhan AI Kian Pesat di Berbagai Sektor

Jakarta, 9 Mei 2025 – Kecerdasan buatan (AI) tidak lagi sekadar teknologi masa depan—di Indonesia,…

12 jam ago

Cari Freelancer Kini Semudah Posting, Sribu Luncurkan JobPost

Sribu, platform freelancer terkemuka di Indonesia, resmi meluncurkan fitur terbaru bernama JobPost, sebuah solusi inovatif…

12 jam ago

This website uses cookies.