Categories: KEPRI

Kolonel Ribut Eko Suyatno Resmi Jabat Danlantamal IV

BATAM – Mantan Danlanal Batam Kolonel Laut (P) Ribut Eko Suyatno, resmi menjabat sebagai Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) IV Tanjungpinang, menggantikan Laksamana Pertama (Laksma) TNI S Irawan, Jumat (21/4).

Upacara parade serah terima jabatan (Sertijab) di pimpin secara langsung oleh Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda TNI Aan Kurnia dan dihadiri Gubernur, Dandrem 033/WP, Kapolda Kepri, Danlatamal, Danlanud, Kajati Kepri, Ketua DPRD, FKPD, tokoh agama dan tokoh masyarakat di lapangan Yos Sudarso, Markas Komando (Mako) Lantamal IV Tanjungpinang.

Laksma TNI S Irawan yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan Lantamal IV sejak tahun 2016 dipromosikan sebagai Kadispamal di Mabes TNI AL.

Sedangkan Kolonel Laut (P) Ribut Eko Suyatno, sebelum dilantik menjadi Komandan Lantamal IV Tanjungpinang, menjabat sebagai Kasubdit Binpuan Dispotmar di Mabes TNI AL.

Pangarmabar, Laksamana Muda TNI Aan Kurnia berpesan kepada Komandan Lantamal IV yang baru agar bisa bekerja lebih baik pejabat sebelumnya dalam melaksanakan operasi di wilayah kerjanya yang membawahi lima Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) dan satu Fasilitas Pemeliharaan dan Perbaikan (Fasharkan) Menteri.

“Saya percaya Danlantamal yang baru bisa mengemban amanah dan tugas yang berhubungan dengan patroli keamanan seperti di Selat Malaka, Selat Singapura dan perairan laut Natuna terutama dengan adanya isu ancaman laut cina selatan yang bisa berdampak terhadap wilayah perairan NKRI,” jelas Aan.

Berbagai apresiasi juga disampaikan kepada Laksma TNI S Irawan atas prestasi cemerlang yang diraihnya selama menjabat menjabat Danlantamal IV Tanjungpinang, khususnya prestasi tim WFQR Lantamal IV Tanjungpinang mengamankan perairan Kepri dari aksi kriminalitas laut yang mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional.

 

 

Penulis : Ika

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

2 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

15 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

20 jam ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

20 jam ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

20 jam ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

20 jam ago

This website uses cookies.