Categories: BATAMNASIONAL

Komnas HAM Beberkan Hasil Temuan Awal Kasus Pulau Rempang

BATAM – Komisi Nasional Hak Asasi Manusia(Komnas HAM) mengungkapkan hasil temuan awal atas penanganan kasus Pulau Rempang, Jumat 22 September 2023.

Komisioner Mediasi Komnas HAM, Prabianto Mukti Wibowo mengatakan pihaknya telah melakukan penanganan kasus Pulau Rempang melalui surat menyurat, Pra Mediasi kepada para pihak, serta melakukan pemantauan proaktif ke Kota Batam dan Pulau Rempang.

“Komnas HAM menyampaikan Surat kepada Wali Kota Batam, Kepala BP Batam, Kapolda Kepulauan Riau, dan Kepala Kantor Pertanahan Kota Batam tertanggal 14 Agustus 2023 perihal Permintaan Klarifikasi Mediasi dan Perlindungan,”ujarnya dalam konferensi pers di Kantor Komnas HAM, Jumat(22/9).

Ia mengatakan, Komnas HAM telah menyampaikan Surat Nomor 485/K/MD.00.00/IX/2023 kepada Gubernur Kepulauan Riau, Wali Kota Batam, Kapolda Kepulauan Riau, Kantor Pertanahan Kota Batam dan Kepala BP Batam tanggal 7 September 2023 perihal Pertemuan Pramediasi.

“Menyampaikan Surat Nomor 486/K/MD.00.00/IX/2023 tanggal 8 September 2023 kepada Gubernur Kepulauan Riau, Panglima Kodam 1 Bukit Barisan, Kapolda Kepulauan Riau dan Kepala BP Batam perihal Tindak Lanjut Penanganan Kasus, sebagai respons Komnas HAM RI atas bentrokan yang terjadi pada 7 September 2023,”ujarnya.

“Menyampaikan Surat Nomor 492/K/MD.00.00/IX/2023 kepada Gubernur Kepulauan Riau, Kapolda Kepulauan Riau, Kantor Pertanahan Kota Batam, Kepala BP Batam dan Ketua Tim Satgas Terpadu tanggal 13 September 2023 perihal Pertemuan Pramediasi lanjutan,”lanjut Prabianto.

Ia juga menyampaikan bahwa Komnas HAM telah melakukan pertemuan Pra Mediasi Kepada Para Pihak.

“Pra Mediasi pada 11 September 2023 di Kantor Komnas HAM RI di Jakarta, yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Batam, Kabidkum Polda Kepri, Asisten Pemerintahan Kota Batam, Wakil Kepala BP Batam dan Kepala Kantor Pertanahan Kota Batam. Pramediasi Lanjutan pada 15 September 2023 di Kantor Graha Kepri Kota Batam, yang dihadiri oleh Sekda Provinsi Kepri, Irwasda Polda Kepri, Wakil Kepala BP Batam beserta Tim Satuan Tugas Terpadu BP Batam,”jelasnya.

Prabianto juga menyampakan bahwa Komnas HAM telah melaksanakan tinjau lapangan ke Kota Batam dan Pulau Rempang. Dalam tinjauan lapangan tersebut pihaknya melakukan permintaan keterangan kepada Kapolresta Barelang, kemudian bertemu dengan pengadu dan Kelompok Masyarakat Sipil di Kota Batam.

“Pemeriksaan lokasi dan permintaan keterangan kepada Pihak Sekolah dan Siswa baik di SMPN 22 Galang dan SDN 24 Galang. Pemeriksaan lokasi dan permintaan keterangan kepada masyarakat setempat di Desa Sembulang, Desa Dapur 6 dan Pantai Melayu,” ujar Prabianto dalam konferensi pers di Kantor Komnas HAM, Jumat(22/9).

Komnas HAM juga melakukan pemintaan keterangan langsung kepada 3 tahanan terkait peristiwa 7 September 2023 di Pulau Rempang dan 3 tahanan terkait peristiwa 11 September 2023 di Kota Batam di Polresta Barelang.

Page: 1 2 3 4 5

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

TechnoScape 2025: Event Teknologi Terbesar BNCC Kembali Hadir!

BNCC akan menggelar TechnoScape 2025, acara teknologi tahunan bertema “Future Forward: Exploring the Digital Horizon”.…

2 menit ago

KAI Salurkan Rp8,1 Miliar untuk Pemberdayaan Masyarakat: Dorong Keberlanjutan dan Kesejahteraan Lewat TJSL

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam menciptakan kebermanfaatan nyata bagi masyarakat melalui…

3 jam ago

Bitcoin di Jalur Menuju Harga Rp1,73 Miliar, Pengaruh Sentimen Positif dari AS

Harga Bitcoin (BTC) akhirnya kembali menembus level psikologis $103.000 untuk pertama kalinya sejak Februari 2025,…

5 jam ago

Kripto Tawarkan Potensi Ekonomi Lebih Besar dan Legal Dibanding Judi Online

Di tengah sorotan terhadap perputaran dana judi online (judol), industri aset kripto justru menunjukkan geliat…

5 jam ago

Dukung Industri Game Indonesia: BINUS UNIVERSITY melalui Jakarta GameFest Jadi Pelopor Festival Game di Kancah Universitas

Industri teknologi dan game terus menunjukkan pertumbuhan pesat baik di tingkat global maupun nasional. Sebagai…

5 jam ago

Dukung Mobilitas Santri dan Pengurus Pondok Pesantren, KAI Daop 8 dan Yayasan Bumi Shalawat Progresif Sidoarjo Tandatangani Kerjasama

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 8 Surabaya berkomitmen untuk turut berkontribusi dalam memajukan pendidikan…

6 jam ago

This website uses cookies.