Categories: Lingga

Komplotan Pencuri Beraksi di Dabo Singkep, Korban Rugi 400 Juta Rupiah

LINGGA-Jajaran Kepolisian Sektor Dabo Singkep, Lingga berhasil mengungkap kasus tindak pidana pencurian di salah satu rumah yang beralamat di Jalan Mutiara Sekop Darat Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, sekira pukul 02.10 WIB pada Januari lalu.

Pelaku berhasil membawa kabur sejumlah uang, perhiasan, dan surat-surat berharga bersamaan dengan brankas.

“Pelaku membuang brankas tersebut di kebun di sekitar Setajam, Dabo Singkep untuk menghilangkan jejak,” ungkap Kapolsek Dabo Singkep AKP Ahmad Wahyudi, Jumat (14/02/2020).

Setelah olah TKP dan penyelidikan, diduga yang melakukan pencurian tersebut adalah pelaku KE dan MA, Selanjutnya mengamankan 2 orang pelaku yang berinisial KE dan MA.

Setelah kedua pelaku diamankan, polisi melakukan pengembangan dan didapati informasi bahwa ada 3 orang pelaku lagi yang berinisial RH, HJ, dan DM yang sudah melarikan diri ke wilayah Bintan dan Tanjungpinang.

Selanjutnya Polsek Dabo Singkep mengejar pelaku yang buron tersebut setelah berkoordinasi dengan Polsek Gunung Kijang, Bintan untuk meminta bantuan pengejaran.

Dan akhirnya ketiga pelaku berhasil ditangkap dengan 2 orang pelaku ditangkap di Bintan dan 1 Orang lagi di Tanjungpinang, kemudian ketiga pelaku dibawa ke Polsek Dabo Singkep guna proses penyidikan lebih lanjut.

Barang bukti yang diamankan dari kelima tersangka, yakni uang senilai Rp50.000, 412 Dolar Singapura, 65 Ringgit Malaysia, 3 unit handpone Vivo warna merah hitam, 1 unit handpone Xiaomi warna hitam, 2 unit handphone OPPO warna hitam, 1 unit sepeda motor Yamaha Jupiter MX, dan 1 buah linggis besi.

Total kerugian korban yakni ditaksir sebesar Rp400.000.000.

Adapun pasal yang disangkakan yakni pasal 363 Ayat 3,4,5 Jo Pasal 55,56 Jo Pasal 480 dengan ancaman hukuman penjara 7 tahun.

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

6 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

7 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

18 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.