BATAM-Kota Batam masih membutuhkan sekitar 25 ribu lampu penerang jalan umum (PJU). Data kebutuhan ini diperoleh dari rekapitulasi yang diusulkan warga pada saat pembahasan musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang).
“Batam sebagai daerah berkembang banyak bermunculan pemukiman baru sehingga dibutuhkan lampu PJU,” kata Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad dalam peluncuran PLTS-PJU LED 40 Watt program Indonesia Terang di Kecamatan Bengkong, Selasa (24/9/2019).
Program Indonesia Terang ini bertujuan untuk membuka akses penerangan bagi masyarakat seluruh Indonesia terutama di daerah pedesaan. Untuk program ini PT Inza Rizki Jaya bekerjasama dengan mitra kerja dari Korea, Jepang, Abudabi dan Saudi. Di tahun ini, program ini dilaksanakan di 32 kabupaten/kota se-Indonesia.
Launching PLTS-PJU LED 40 Watt ini ditandai dengan dinyalakannya lampu PJU tenaga surya oleh Direktur PT Inza Rizki Jaya, Rizayanti bersama dengan Wakil Walikota Batam. Dilanjutkan penandatanganan berita acara antara Direktur PT Inza Rizki Jaya, Rizayanti dengan Dirut PT Mitra Persada Logam, Ramali Padang selaku pelaksana di lapangan.
Amsakar mengatakan Pemerintah Kota Batam sangat terbantu dengan adanya program yang diprakarsai PT Inza Rizki Jaya ini. Karena melalui program ini Batam mendapat jatah sebanyak 2.000 titik PJU Tenaga Surya (PJUTS).
Lampu jalan ini nanti akan dipasang di empat kelurahan di Kecamatan Bengkong. Empat kelurahan di Kecamatan Bengkong yang mendapat alokasi PJTU yakni Kelurahan Tanjungbuntung, Kelurahan Bengkong Sadai, Kelurahan Bengkong Laut, dan Bengkong Indah.
“Pemko Batam mengapresiasi dan berbahagia karena program ini akan menjadi salah satu solusi untuk percepatan penyelesaian masalah PJU di Batam. Masyarakat berharap bisa selesai tahun ini sehingga bisa segera menikmati penerangannya,” kata dia.
Editor: Rumbo
PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), kembali meraih…
BATAM - Pengurus Kamar Dagang dan Industri(Kadin) Kota Batam menyerahkan berkas berisi bukti-bukti ke pihak…
Di tengah derasnya arus gaya hidup digital dan tren konsumtif, banyak anak muda kini mulai…
Dalam rangka wujud nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Kereta Api…
Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, BRI Region 6/Jakarta 1 melaksanakan upacara bendera yang…
PT Metropolitan Land Tbk (Metland) mencatat Marketing sales hingga September 2025 tercatat sebesar Rp1,345 triliun…
This website uses cookies.