Categories: HUKRIM

Mantap! Ini Solusi SPSI Batam Atasi Pengangguran

BATAM – swarakepri.com : Meningkatnya jumlah pengangguran di Batam pada semester pertama tahun 2015 ini menjadi perhatian serius Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia(KSPSI) Kota Batam.

Ketua DPC KSPSI Batam, Setya Putra Tarigan mengaku telah melakukan beberapa langkah kongkrit untuk mengatasi meningkatnya angka pengangguran melalui program pelatihan hingga ke penempatan ke beberapa perusahaan yang ada.

“Teman-teman yang masih nganggur kita latih skill dan olah sikap di Balai Latihan Kerja(BLK) SPSI, dan kemudian disalurkan ke perusahaan,” ujarnya kepada swarakepri.com, Senin(25/8/2015) sore.

Tarigan mengatakan setiap harinya, sebanyak 8 hingga 10 tenaga kerja siap pakai bisa dihasilkan BLK SPSI tersebut.

Untuk menyalurkan tenaga kerja siap pakai tersebut, Tarigan mengaku terus membangun komunikasi dengan beberapa kawasan industri di Batam untuk mencari peluang kerja.

“Komunikasi kita bangun dengan kawasan industri untuk mengetahui apa yang menjadi peluang kerja,” terangnya.

Menurutnya BLK milik SPSI ini sama sekali tidak tergantung dengan pemerintah kota batam.

“Pelatihan yang dilakukan Pemko Batam selama ini hanya dilaksanakan secara seremonial untuk menghabiskan anggaran. Peserta pelatihan tidak ada jaminan diterima bekerja diperusahaan,” paparnya.

Ia menegaskan bahwa sertifikat pelatihan kerja bukan menjadi acuan untuk diterima bekerja di perusahaan.

“Skill tenaga kerja harus dipersiapkan sesuai dengan kebutuhan perusahaan yang ada,” ujarnya.

Tarigan berharap Pemko dan Badan Pengusahaan(BP) Batam sesuai dengan tugas dan fungsinya segera mempersiapkan tenaga kerja siap pakai, apalagi menjelang penerapan Masyarakat Ekonomi ASEAN yang akan datang.

“Pemko Batam punya dana untuk pelatihan, lakukanlah pelatihan tenaga kerja siap pakai,” harapnya.

Ia juga meminta Disnaker Batam agar bisa menegakkan hukum ketenagakerjaan di Batam.

“Kalau tenaga kerja sudah siap pakai dan hukum ketenagakerjaan ditegakkan, permasalah pengangguran pasti bisa teratasi,” pungkasnya. (red/rudi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Share
Published by
Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

7 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

9 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

19 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.