Categories: Karimun

Melvaria Sitompul Resmi Jabat Panitera Muda Hukum PN Karimun

KARIMUN – Tiurma Melvaria Sitompul resmi menjabat sebagai Panitera Muda Hukum Pengadilan Negeri Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau, Selasa (10/1/2017) pagi.

Melvaria yang sebelumnya mengabdi di Pengadilan Negeri Batam ini dilantik bersama dengan Eko Wahono sebagai Panitera Muda Pidana.

Pantauan SWARAKEPRI.COM di lapangan, Melvaria dilantik oleh Ketua PN TBK Fathul Mujib dan disaksikan oleh staf PN TBK, beberapa Hakim dan panitera dari Batam.

“Di tempat tugas yang baru ini saya akan berusaha cepat beradaptasi dan bisa menuangkan pengalaman yang saya dapat selama di tempat tugas yang lama,” kata Melvaria.

Dia berjanji akan memberikan yang terbaik di tempat yang baru dan berharap bisa melaksanakan tugas tanpa harus melanggar sumpah janji jabatan.

“Saya juga masih butuh masukan dan berharap di tempat tugas yang baru ini bisa diterima dengan rasa yang lebih dari sebuah keluarga,” harapnya.

Sementara itu Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Balai Karimun, Fathul Mujib meminta agar Panitera Muda Hukum yang baru bisa menuangkan pengalaman yang sudah didapat selama ini di tempat yang lama dan bekerja dengan optimal.

“Saya berharap ibu Melvaria bisa berbagi pengalaman dengan kami di tempat yang baru ini dan menjalankan semboyan yang digalakkan Presiden yaitu Kerja, kerja dan kerja,” pungkasnya.

 

RONI/NANDO

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

3 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

9 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

16 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.