Narkoba Milik Oknum Polisi Batam Dimusnahkan

BATAM – swarakepri.com : Narkoba milik oknum anggota Polisi di Batam jenis ekstasi dan shabu senilai Rp 20 Miliar dimusnahkan oleh Polda Kepri dan disaksikan oleh perwakilan Balai POM, Kejaksaan Negeri Batam, Pengadilan Negeri Batam dan BNNP Kepri, siang tadi, Rabu(12/3/2014) di PT Desa Air Kargo, Kawasan Pengelolaan Limbah Industri BP Batam, Kabil.

“Narkoba yang dimusnahkan hari ini merupakan bagian dari barang bukti yang kita sita dari pengungkapan kasus Bribka NR dan MAA bulan 24 februari 2014 lalu,” kata Direktur Reserse Narkoba Polda Kepri Kombes Pol Agus Rohmad.

Rohmad mengatakan narkotika yang dimusnahkan tersebut adalah jenis ekstasi sebanyak 50.257 butir meliputi dua jenis merek yakni ‘7’ dan ‘Nike’. Sementara shabu yang dimusnahkan sebanyak 3,116 kilogram.

Sisanya yakni 804 butir ekstasi dikirim ke Labfor Mabes Polri, 36 butir kirim ke pengadilan guna pembuktian perkara. Sementara 210 gram shabu dikirim ke Puslabfor Mabes Polri di Medan, sementara 30 gram untuk pembuktian di pengadilan.

” Saat penggerebekan ditemukan sebanyak 51.097 butir pil ekstasi berwarna merah muda dan shabu sebanyak 3.356 gram,”jelasnya.

Berbeda dengan biasanya, pemusnahan narkoba kali ini dilakukan dengan cara dibakar pada alat khusus bersuhu di atas 500 derajat celsius.(red/ton)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

1 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

2 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

3 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

10 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

10 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

10 jam ago

This website uses cookies.