Categories: Karimun

Nurdin Dukung Terbentuknya IWO Kabupaten Karimun

KARIMUN – Setelah Bupati Karimun, Aunur Rafiq, Wakil Bupati Karimun, Anwar Hasyim dan Kapolres Karimun, AKBP Agus Fajaruddin serta FKPD maupun anggota DPRD, giliran Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Nurdin Basirun mendukung terbentuknya  Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Karimun.

“Saya sangat mendukung sekali terbentuknya IWO Karimun dan IWO di daerah lainnya di Provinsi Kepri. Berarti adik-adik (wartawan media online) peka terhadap perkembangan zaman,” ujar Nurdin saat diwawancara sejumlah wartawan media online yang bergabung di IWO Karimun usai membuka acara di Gedung Nilam Sari Pemkab Karimun, Rabu (11/10/2017).

Mantan Bupati Karimun ini menegaskan, suka tidak suka, sistem sudah beralih ke teknologi digital, dan jika tidak mengikuti perkembangan zaman, maka akan teringgal.

“Jika melihat mall sepi, bukan berarti tidak ada yang belanja. Tapi masyarakat saat ini belanja melalui atau lewat online,” kata Nurdin mencotohkan kehebatan perkembangan online.

Ia melanjutkan, membentuk satu organisasi pers seperti IWO merupakan terobosan dan langkah yang sangat tepat.

Menurutnya, apa saja program yang dilakukan pemerintah kemudian diberitakan di media online, dapat diketahui masyarakat dengan cepat. Begitu juga dengan kondisi sosial masyarakat.

“Penyerapan pemahaman dari masyarakat berbeda-beda. Jadi siarkan berita yang konstruktif. Melalui media online diharapkan bisa meminimalisir dan menepis berita bohong atau hoax,” pinta Nurdin dengan sangat.

Lebih jauh Nurdin berharap, wartawan media online yang tergabung di IWO bersama-sama menyatukan hati, membantu pemerintah dalam pembangunan daerah dan juga masyarakat.

“Dengan adanya IWO, wartawan media online lebih kuat kebersamaannya. Selain itu IWO memberikan suatu kontruksi dan kontribusi bagi pembangunan Kabupaten Karimun maupun Provinsi Kepri,” harapnya.

 

 

IWO Karimun/r

Roni Rumahorbo

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.