Categories: HUKRIM

Pegawai Diduga Terlibat Percaloan di BPJSTK Batam, Ini Kata Dewan

BATAM – Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD) Batam, Harmidi meminta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan(BPJSTK) Cabang Nagoya Batam mempidanakan oknum pegawai yang diduga terlibat percaloan pencairan Jaminan Hari Tua(JHT).

 

“Oknum pegawai yang terlibat harus dipidanakan, karena BPJS adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bertugas membantu masyarakat. Dan siapapun petugas yang terlibat harus di pidanakan,” tegas Harmidi kepada AMOK Group beberapa hari lalu.

 

Dia mengatakan akan mempelajari terkait adanya dugaan percaloan Jaminan Hari Tua(JHT) yang diduga melibatkan oknum pegawai BPJS Ketenagakerjaan.

 

“Kita akan pelajari dulu, setelah itu kita akan melakukan tindakan,” ujarnya.

 

Harmidi juga mengatakan akan memantau kinerja BPJS Ketenagakerjaan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Batam.

 

“Untuk saat ini kita akan pantau dan segera akan kita lakukan tindakan,” jelasnya.

 

Diberitakan sebelumnya, Kepala Kantor Wilayah Badan Penyelenggara Jaminan Sosial(BPJS) Ketenagakerjaan Sumbar – Riau, Afdiwar Anwar menyatakan akan memecat pegawainya jika terbukti terlibat praktek pencaloan pencairan Jaminan Hari Tua(JHT) di BPJSTK Cabang Batam.

 

Dia menegaskan BPJS Ketenagakerjaan memiliki komitmen tinggi dan tanpa basa-basi untuk melakukan hal itu, karena telah mencemari nama dan institusi.

 

“Kalau ada orang dalam yang bermain, tanpa melampaui kewenangan saya, kantor pusat akan pecat,” ujar Afdiwar kepada wartawan di ruang rapat Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Nagoya Batam, Selasa (12/4/2016) malam.

 

(red/jef)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

5 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

12 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.