Pengembangan Pelabuhan Batam Center Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Kepri – SWARAKEPRI.COM
BATAM

Pengembangan Pelabuhan Batam Center Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Kepri

Foto: Humas Kepri

BATAM – Gubernur Kepri, H. Isdianto mendukung rencana pengembangan pelabuhan Batam Center yang dapat dipastikan akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

“Secara umum saya mendukung sekali rencana pengembangan pelabuhan Batam Center ini ke depannya,” jelas Isdianto saat berkeliling dengan Kapal Dumai Expres II melihat secara langsung tata ruang laut di seputaran pelabuhan Batam Centre, Kamis (10/9/2020).

Isdianto menginginkan, pengembangan pelabuhan Batam Center, sepanjang seusai dengan tata ruang laut, wilayah pesisir dan juga pulau-pulau kecil, akan memberikan manfaat bagi pertumbuhan ekonomi Kepri itu sendiri.

“Karena itu saya sangat mengapresiasi rencana ini,” jelasnnya singkat.

Sementara itu Laode M Faisal dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kepri menjelaskan, rencana alokasi ruang laut untuk pengembangan pelabuhan ini sudah sesuai dengan Ranperda RZWP3k Provinsi Kepri yang saat ini sedang dibahas di Pansus RZWP3k DPRD Provinsi Kepri.

RZWP3k ini merupakan implementasi dan amanat dari Undang-undang No 27 Tahun 2007 jo UU No 1 Tahun 2014 Tentang Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Pulau Pulau Kecil.

“RZWP3K Provinsi Kepri inilah nantinya dasar pijakan hukum kita mengembangkan pelabuhan Batam Center,” katanya.

Karenanya, dengan batas masa berlaku 20 tahun, untuk memanfatkan tata ruang laut sepanjang 12 mil dari garis pantai yang jadi kewenangan provinsi, dia ingin segera menjadikan pelabuhan Batam Center makin besar lagi.(red)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top