Categories: KEPRI

Polda Kepri Garansi Keamanan Warga Papua

BATAM – Pasca Kerusuhan yang terjadi di Manokwari, Papua Barat, Kepolisian Daerah (Polda) Kepulaua Riau (Kepri) jamin keamanan warga Papua yang tinggal di wilayah Kepri.

Respon Polda Kepri untuk jaminan keamanan tersebut disampaikan langsung oleh Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Erlangga di Mapolresta Barelang, Batam, Selasa (20/8/2019).

Erlangga menjelaskan, saat ini Polda Kepri beserta jajaran telah melakukan pemetaan terhadap warga Papua guna memberikan jaminan keamanan.

“Warga papua yang ada di Batam ada sekitar lima belas orang. Kemudian di Tanjungpinang sekitar sepuluh orang,” urainya.

Selain itu Polda Kepri juga telah melakukan koordinasi dengan warga Papua yang saat ini tinggal dan berada di Kepri.

“Intinya kami sudah berkordinasi dengan saudara-saudara kita warga Papua,” tuturnya.

Erlangga juga mengajak seluruh lapisan masyarakat Kepri untuk menyikapi permasalahan yang terjadi di Manokwari dengan bijak agar tali persaudaraan antar warga Indonesia selalu terjaga.

“Kepada masyarakat yang ada di Kepri, mari kita sikapi permasalahan ini dengan sabar dan mari kita tingkatkan tali persaudaraan,” ajak dia.

Ia menambahkan, kronologis kerusuhan Manokwari dipicu permasalahan di Surabaya yang akhirnya berdampak ke Papua.

Erlangga menegaskan bahwa situasi di Kepri tetap dalam keadaan aman dan kondusif. Warga Papua yang ada di Kepri juga masih menjalankan aktifitas keseharian seperti biasanya.

“Sampai saat ini di Kepri masih dalam keadaan situasi yang kondusif. Teman-teman dari Papua yang ada di Kepri masih beraktifitas menjalankan kegiatannya,” pungkasnya.

Penulis: Shafix
Editor: Abidin

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Cara Merawat Kompor Tanam Gas: Tips Agar Awet, Aman, dan Tetap Elegan

Inilah beberapa cara merawat kompor tanam gas agar awet, aman, dan tetap elegan. Dengan rutin…

33 menit ago

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

2 jam ago

Tanam 16.000 Bibit Mangrove, PT Pelindo Solusi Logistik Perkuat Ekosistem Blue Carbon untuk Mitigasi Perubahan Iklim

PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) sebagai subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo mempertegas komitmennya mendukung upaya global…

2 jam ago

WSBP Perkuat Governance, Risk Management, & Compliance untuk Capai Kinerja Berkelanjutan

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) percaya bahwa penguatan penerapan Tata Kelola, Manajemen…

2 jam ago

Mengapa Biaya Pernikahan Sering Melewati Anggaran dan Bagaimana Mengatasinya

Pernikahan sering kali dianggap sebagai momen paling berharga dalam hidup seseorang. Ia bukan hanya tentang…

2 jam ago

BTC Berpeluang 50% Tembus US$140K Bulan Ini, Model Historis Beri Clue

Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…

12 jam ago

This website uses cookies.