Categories: BATAM

Polsek KKP Batam Sidak Prokes di Lima Pelabuhan

BATAM – Polsek Kawasan Khusus Pelabuhan (KKP) melakukan inspeksi mendadak(sidak) Protokol Kesehatan(prokes) di lima pelabuhan di Kota Batam, Jumat(11/6/2021).

Kelima pelabuhan tersebut adalah pelabuhan Harbour Bay, pelabuhan domestik Sekupang, pelabuhan domestik Punggur, pelabuhan Roro Punggur dan Pelabuhan Internasional Batam Center.

Kapolsek KKP, AKP Budi Hartono mengatakan, sidak tersebut bertujuan untuk menegaskan kembali penerapan protokol kesehatan di pelabuhan untuk menekan penyebaran Covid-19.

“Semuanya harus peduli, baik itu penumpang maupun agen kapalnya. Bagi agen kapal yang tidak patuhi prokes tidak diberikan surat izin berlayar,” tegas Budi.

Budi mengajak seluruh penumpang dan agen kapal sama-sama peduli protokol kesehatan.

“Dari hasil sidak masih ditemukan adanya kapal di Pelabuhan domestik Punggur yang tidak memberikan tanda jarak pada kursi penumpang di dalam kapal,” bebernya.

Ia menegaskan, sanksi tegas akan diberikan jika masih melanggar protokol kesehatan, yakni Syahbandar tidak mengeluarkan Surat Izin Berlayar(SIB).

“Kalau perlu kami amankan jika kami temukan di tengah laut, dan mereka bisa pilih yang mana,” tegasnya.

Ia menjelaskan, sidak yang dilakukan berupa pengecekan kapal komersil di pelabuhan terkait penerapan Protokol kesehatan untuk mengantisipasi Covid-19 di dalam kapal.

“Tindakan yang dilakukan meminta pihak agen kapal untuk memberikan tanda jarak pada kursi penumpang di dalam kapalnya,”ujarnya.

Kemudian meminta Satgas Covid-19 di pelabuhan untuk selalu mengawasi protokol kesehatan di pelabuhan.

“Menyarankan kepada KSOP/Syahbandar jika ditemukan kapal yang tidak sesuai protokol kesehatan untuk tidak diberikan surat izin berlayar (SIB),” pungkasnya/EDW.

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

5 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

7 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

9 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

9 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

10 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

10 jam ago

This website uses cookies.