Categories: NASIONAL

Rancangan Ibu Kota Baru Masuk Tahap Finalisasi

JAKARTA – Pembangunan Ibu Kota Baru Indonesia untuk menggantikan Jakarta nampaknya bakal segera digesa. Pasalnya progres rencana pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan Timur dikabarkan telah memasuki tahap finalisasi.

Wakil Bupati Penajam Paser Utara Hamdam, mengungkapkan pernyataan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Suharso Manoarfa saat rapat akhir tahun.

“Rancangan Undang-Undang (RUU) ibu kota baru sudah selesai dan telah masuk antrean program legalisasi nasional. Jadi prioritas untuk dibahas Dewan Perwakilan Rakyat,” ujarnya, Kamis (21/1/2021) seperti dikutip dari Antara.

Hamdan menyampaikan, rancangan utama (master plan) dan rencana detail ruang ibu kota baru (detail plan), telah dirampungkan oleh Bappenas.

Seluruh persyaratan untuk pemindahan ibu kota negara tinggal menunggu keputusan politik Kepala Negara dan pengesahan regulasi dari DPR.

Begitu juga Badan Otorita untuk mengurus seluruh rencana pemindahan ibu kota telah disiapkan dan tinggal penentuan calon Ketua.

Menurutnya, Bappenas menyatakan pembangunan ibu kota negara baru bisa dilakukan kapan saja sesuai keputusan politik presiden.

“Tentunya ini kabar baik, karena penyusunan induk pembangunan kawasan ibu kota baru terus berlanjut,” kata dia.

Hamdan berharap pembangunan di ibu kota yang berada di Kabupaten Penajam Paser Utara dan sebagian Kutai Kartanegara ini dapat lebih meratakan pembangunan seperti infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan./Red

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

5 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

10 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

11 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

18 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

20 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.