Categories: KEPRI

RSAL dr.Midiyato Suratani Ikuti Rakerniswas TNI AL Secara Virtual

KEPRI – Rumah Sakit Angkatan Laut(RSAL) dr. Midiyato Suratani(MDTS) mengikuti kegiatan Rapat Kerja Teknis Pengawasan (Rakerniswas) TNI AL Tahun 2021 secara virtual yang diadakan secara terpusat oleh Itjenal Mabesal di Auditorium Denma Mabesal, Cilangkap Jakarta Timur, Kamis (9/12/2021).

Kegiatan ini diikuti secara virtual dari ruang rapat Karumkital dr. Midiyato Suratani di Tanjungpinang, Kepri.

Dihadiri oleh Kepala Satuan Pengawasan Internal (Ka. SPI) Kolonel Laut (K) Dr. dr. Hisnindarsyah mewakili Karumkit Kolonel Laut (K) dr. Edwin M. Kamil, didampingi Koordinator Pokli Bid Kesla Letkol Laut (K) Edy Heryana selaku Koordinator SPI Bidang Keuangan, Kabag Minmed Letkol Laut (K) M. Sarip Kodar selaku Koordinator SPI Bidang Yankes/Umum dan Wakaru Watkitlam Lettu Laut (K) Henry Suryanto selaku Kaur Bidang Yankes.

Kegiatan yang diikuti baik secara langsung maupun secara virtual oleh para peserta jajaran Inspektorat seluruh Indonesia tersebut, dibuka secara langsung oleh Bapak Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, dihadiri oleh Wakasal Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono, Pejabat Utama Mabesal, Pimpinan Kotama dan Pejabat Itjenal Mabesal.

KASAL Laksamana TNI Yudo Margono dalam sambutannya mengatakan, jajaran Inspektorat TNI Angkatan Laut (TNI AL) sebagai Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) adalah instrumen utama pengawasan di lingkungan TNI AL, guna menjamin tercapainya tujuan organisasi dan keberhasilan pelaksanaan program, serta belanja anggaran secara akuntabel, efektif, efisien dengan mematuhi aturan dan ketentuan yang berlaku.

“Rakerniswas juga menjadi salah satu media pembinaan dan peningkatan serta penguatan peran APIP baik sebagai konsultan, maupun sebagai aparat pengawasan sejalan dengan tema yang diangkat yakni Penguatan APIP Dalam Rangka Menuju New Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Terintegrasi di Lingkungan TNI Angkatan Laut,”jelasnya.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

1 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

6 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

7 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

8 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

14 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

14 jam ago

This website uses cookies.