Categories: BATAM

Rusunawa di Tembesi Beralih Fungsi jadi Sarang Hantu

BATAM – swarakepri.com : Pembangunan rumah susun sederhana sewa(Rusunawa) di kawasan Tembesi Batam, Kepulauan Riau yang diperuntukkan bagi pekerja dan warga yang masih bermukim di rumah liar beralih fungsi jadi sarang hantu.

Hingga saat ini, dua twin blok rusunawa yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum(PU) tahun 2014 lalu ini belum difungsikan meskipun pembangunannya sudah lama rampung.

Pantauan dilapangan beberapa hari lalu, kondisi bangunan rusunawa bernilai belasan miliar rupiah ini sudah memprihatinkan. Selain belum dipasang listrik sambungan air bersih, bangunan ini juga sudah mulai kusam dan berlumut.

Pada malam hari, dikawasan rusanawa yang berada persis dibelakang mall Top 100 Tembesi ini gelap gulita tanpa ada penerangan sama sekali.

Yanto, salah satu warga Batu Aji berharap rusunawa ini segera difungsikan oleh Pemerintah Kota Batam, karena warga sangat membutuhkannya.

“Kita harap secepatnya lah pak, kalau tidak difungsikan untuk apa dibangun oleh pusat?” ujarnya.

Ia juga berharap Kadistako Batam yang baru dilantik Wali Kota menggantikan Gintoyono memprioritaskan agar rusunawa di Tembesi ini segera difungsikan.

Sebelumnya Gintoyono mengatakan bahwa sarana dan prasarana di rusun tembesi sudah mulai dikerjakan, sehingga tidak perlu menunggu lama untuk bisa ditempati.

“Rusun-rusun tersebut diharapkan menjadi solusi bagi masyarakat yang masih tinggal di pemukiman tak berizin,” ujarnya beberapa waktu lalu.

Saat berita ini diunggah, Kadistako Batam, Asril belum berhasil dikonfirmasi terkait rusunawa di Tembesi ini. (red/gtg/rd)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Gratis! Sribu Ajak Perempuan Pelaku Bisnis Hadapi Tantangan Lewat ‘Women Who Lead’

Platform freelancer terkemuka di Indonesia, Sribu, akan menggelar acara bertajuk “Women Who Lead: Strategi Bangun…

5 jam ago

Nikmati Diskon Sampai 15% untuk ‘Easter Brunch’ Bersama Keluarga di Grand Mercure Bali Seminyak

Grand Mercure Bali Seminyak rayakan Paskah dengan Easter Sunday Brunch pada 20 April 2025 di…

6 jam ago

Hampir Dijual Sewaktu Kecil, Kini Steward Leo Buka First Wave Coffee

“Terkadang, kita memang nggak harus tahu segalanya di awal. Saya belajar banyak justru saat sudah…

6 jam ago

Perolehan Nilai Kontrak Baru PTPP di Kuartal 1 Tahun Kinerja 2025

Jakarta, 17 April 2025 – PT PP (Persero) Tbk sebagai salah satu Perusahaan BUMN konstruksi…

6 jam ago

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

LRT Jabodebek siap menemani masyarakat mengisi momen long weekend libur Wafat Yesus Kristus dan Paskah…

7 jam ago

KOLTIVA Validasi Lebih dari 25.000 Petani Kopi di Amerika Selatan Secara Digital untuk Dorong Ketertelusuran dan Keberlanjutan di Sektor Kopi

Perubahan iklim memberikan tantangan yang belum pernah dialami sebelumnya pada wilayah-wilayah penghasil kopi di seluruh…

10 jam ago

This website uses cookies.