Categories: BATAM

Sebulan Pasca Tumpahan Minyak Hitam di Pantai Melayu, Ini Harapan Warga

Ketika ditanyakan apakah masyarakat Kampung Tua Melayu sudah mendapatkan informasi dari pihak terkait atas asal-usul lumpur minyak hitam ini, Didi mengaku bahwa hal tersebut masih belum ada disampaikan oleh pihak terkait kepada dirinya dan warga sekitar.

“Belum ada informasi terkait hal itu (Asal-usul limbah minyak hitam). Hanya saja kami pernah membaca berita bahwa lumpur minyak hitam ini diduga akibat dari terbakarnya kapal MT Pablo yang mau ke China dari Malaysia di OPL, tapi kami masih ragu (belum percaya) kenapa lumpur minyak hitam ini hanya di Pantai Melayu saja, kalau pun memang akibat dari terbakarnya kapal itu pasti di Nongsa, Sekupang juga terkena dampaknya. Sementara kemarin pada saat gotong-royong kita juga menemukan karung-karung berisi limbah minyak hitam ini,” jelasnya.

Untuk itu, ia berharap semoga insiden ini segera cepat menemukan titik terang siapa pelaku pembuang lumpur minyak hitam tersebut, dan ia juga berharap masyarakat Kampung Tua Melayu yang terdampak atas pencemaran ini juga segera bisa diperhatikan oleh pihak-pihak terkait.

“Kami ini hanya masyarakat kecil, jadi kami hanya bisa berharap kepada pihak-pihak yang berwenang saja yang bisa menjelaskan insiden ini. Kami berharap semoga cepat ditemukan pelakunya dan kami juga berharap masyarakat Kampung Tua Melayu ini yang terdampak mendapatkan perhatian dari pemerintah,” pungkasnya./Shafix

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

13 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

14 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

14 jam ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

15 jam ago

Indonesia Blockchain Week 2024: Sukses Gaet Lebih dari 1.700 Peserta

Indonesia Blockchain Week (IBW) 2024 sukses diselenggarakan pada 19 November 2024 di The Ritz-Carlton Pacific…

15 jam ago

BINUS University Jadi Universitas Terbaik Nomor 2 di ASEAN

Jakarta, 20 November 2024 - BINUS UNIVERSITY, sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia mengucapkan terima…

15 jam ago

This website uses cookies.