Categories: KEPRIPEMPROV KEPRI

Semua Desa di Kepri ada Tim Lawan Covid-19

KEPRI – Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Marlin Agustina menyampaikan bahwa di seluruh desa di Provinsi Kepri sudah dibentuk Tim Desa Lawan Covid-19. Semua itu dalam rangka menjalankan fungsi penanganan, pencegahan, pembinaan dan pendukung pelaksanaan penanganan covid19 di desa-desa.

“Sudah ada 10.303 relawan,” kata Wagub Marlin di Graha Kepri, Senin (14/6) malam.

Di Graha Kepri, Wagub Marlin bersama Sekdaprov H TS Arif Fadillah mengikuti Video Conference Rapat Koordinasi Penanganan Covid-19 dan Percepatan Vaksinasi serta Pelaksanaan PPKM Mikro. Sejak Senin, pemerintah memperpanjang PPKM Mikro hingga 28 Juni nanti.

Wagub Marlin menyampaikan rincian relawan di desa-desa seluruh Kepri. Di Bintan, ada 36 Desa dengan 1.609 relawan. Karimun memiliki 1.460 relawan pada 43 desa. Kabupaten Natuna dari 70 desa, ada 2.191 relawan. Lingga yang memiliki relawan paling banyak, yaitu 3.129 dari 75 desa. Anambas memiliki 1.914 relawan dari 52 desa.

Wagub Marlin berterima kasih atas peran para relawan dan seluruh masyarakat dalam upaya menekan sebaran covid. Termasuk melandaikan angka-angka yang terpapar sehingga Kepri kembali sehat.

“Upaya kita bersama untuk membuat daerah kita kembali sehat dan pergerakan ekonomi kembali kuat,” kata Wagub Marlin.

Pada Zoom Meeting itu, tampak hadir Menko Perekonomian Airlangga Hartanto, Mendagri Tito Karnavian, Menkeu Sri Mulyani, Jaksa Agung ST Burhanuddin, Kasatgas Penanganan Covid-19 Letjen TNI Ganip Warsito. Hadir juga Panglima TNI yahg diwakili Asop Panglima TNI, Kapolri diwakili Asop Kapolri dan Mendikbud Nadiem Makarim.

Dari Kepri, Wagub Marlin juga didampingi beberapa kepala OPD. Di antaranya Kepala BPBD Budiharto, Kadis Naker Mangara Simarmata, Kasat Pol PP Teddy Mar, Kadis Perhubungan Junaidi, Plt Karo Pemerintahan M Darwin serta Juru Bicara Covid-19 Kepri Tjetjep Yudiana.

Wagub Marlin menyampaikan, Menko Airlangga juga mengingatkan seluruh masyarakat untuk patuh dengan protokol kesehatan. Selalu menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

“Pak Menko mengingatkan kita bahwa sesuai arahan Presiden, kunci penekanan laju penyebaran covid-19 yakni tidak menyerah dan tidak kendor untuk selalu mengingatkan pentingnya protokol kesehatan,” kata Wagub Marlin./Humas Pemprov Kepri

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

2 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

8 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.