Categories: BATAM

Sensus Ekonomi Batam 2016 Berjalan Lancar

BATAM – Sensus Ekonomi Usaha 2016 yang diselenggarakan Badan Pusat Statistik(BPS) untuk mengetahui jumlah usaha mikro dan makro di kota Batam akhirnya selesai dan berjalan dengan lancar.

 

Untuk mengantisipasi pelaku ekonomi yang belum terdata atau yang menolak didata, pelaksanaan sensus ekonomi di kota Batam diperpanjang hingga 15 juni 2016.

 

“Untuk pengusaha yang menolak di data, saya dan staf yang langsung turun melakukan pendataan,” kata Kepala BPS kota Batam Rahayudin kepada AMOK Group diruang kerjanya, Rabu (8/6/2016).

 

Meski baru beberapa minggu bertugas di Batam, Rahayudin mengatakan sensus ekonomi bidang usaha bisa berjalan lancar karena dukungan masyarakat yang ada.

 

“Ini semua atas dukungan masyarakat kota Batam dan kinerja yang maksimal dari petugas kita di lapangan. Meskipun masih ada pelaku usaha yang tidak bersedia di data,” jelasnya.

 

Menurutnya saat ini pelaku usaha se-kota Batam yang telah berhasil sebanyak 76.928 usaha, yang terdiri dari usaha Mikro dan Makro.

 

“Hasil tersrbut memang belum maksimal dan kemungkinan nanti akan bertambah,” ujarnya

 

Dia mengaku optimis dengan adanya perpanjangan waktu sensus ekonomi, bisa mengoptimalkan pendataan berbagai jenis usaha yang ada di Batam.

 

“Mudah-mudahan, potensi ekonomi di kota Batam ini bisa kita data semua. Kami berterimakasih kepada masyarakat yang sangat membantu kita dalam melakukan pendataan,”pungkasnya.

 

(red/Jef)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Hisense dan Devialet Bersatu Kembali di Paris Opera: Menulis Bab Baru di Mana Teknologi dan Seni Berpadu

Hisense, melalui kolaborasi terbarunya dengan Devialet—merek akustik kelas dunia—bersama Paris National Opera, menggelar sebuah acara…

7 menit ago

HOVARLAY Transformasikan Aktivasi Brand Lewat AR di Summarecon Golden Expo 2025

HOVARLAY, platform terkemuka untuk pembuatan pengalaman Augmented Reality (AR) tanpa coding, mendemonstrasikan bagaimana brand dapat…

48 menit ago

ALFI CONVEX 2025 Resmi Ditutup Dua Menteri, Catat Potensi Ratusan Miliar Transaksi Pameran

ALFI CONVEX 2025 yang diselenggarakan oleh Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) resmi ditutup di…

53 menit ago

Rizqy.id Luncurkan Layanan Backlink PBN Premium untuk Perkuat Visibilitas Website di Mesin Pencari

Rizqy.id memperkenalkan layanan Backlink PBN Premium untuk membantu pelaku usaha dan pemilik website meningkatkan otoritas…

1 jam ago

Meriahkan Jelajah Kuliner Indonesia 2025, KAI Sumut Hadirkan Diskon 20 Persen untuk Tiket Kereta Eksekutif Jawa–Sumatera

Dalam rangka memeriahkan agenda Jelajah Kuliner Indonesia (JKI) 2025, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi…

2 jam ago

Lima Tahun ASHTA District 8: Merangkul Jiwa Kreatif dengan Tema “INSPIRE”

Di tengah lanskap Jakarta yang terus bergerak dinamis, ASHTA District 8 dengan bangga merayakan hari…

2 jam ago

This website uses cookies.