Categories: BATAM

Shalat Idul Adha Dipusatkan di Dataran Engku Putri, Sekda Batam Tekankan Protokol Kesehatan

BATAM – Pelaksanaan Salat Idul Adha tingkat Kota Batam akan dipusatkan di Dataran Engku Putri, Batamcentre. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid, menekankan perlu pengetatan protokol kesehatan saat pelaksanaan salat hari raya kurban tersebut.

“Insyaallah pelaksanaannya nanti Jumat, tanggal 31 Juli,” ujar Jefridin saat memimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan Salat Idul Adha dan Pemotongan Hewan Kurban Tingkat Kota Batam Tahun 2020 di Kantor Wali Kota Batam, Selasa (14/7/2020).

Jefridin meminta semua petugas menyiapkan semua yang dibutuhkan seperti lokasi salat, hingga petugas yang berjaga di pintu masuk nantinya. Untuk pelaksanaan salat nanti, akan dibuka tiga gerbang di Dataran Engku Putri; selatan, utara, dan barat.

“Ini persiapan kita kalau nanti cuaca mendukung. Kalau nanti cuaca hujan, salat dialihkan ke Masjid Raya Batamcentre,” ujarnya.

Untuk penerapan protokol kesehatan, kata dia, jemaah yang datang nantinya akan dilakukan pengecekan suhu tubuh. Kemudian, disiapkan juga tempat cuci tangan dan sabun bagi jemaah. Tak hanya itu, saf salat juga diatur berjarak.

“Yang perlu diantisipasi, adanya kerumunan saat masuk dan keluar di tiga pintu gerbang yang kita buka,” kata dia.

Kemudian, untuk petugas pelaksanaan salat Idul Adha, sebagai imam yakni H Muslim Ahmad, dan petugas khatib yakni KH Didi Suryadi, dan bilal M Rasyid Ridho. Selain petugas pelaksanaan salat, Sekda juga meminta petugas lain penyedia tempat wudu, tempat parkir, dan sebagainya.

“Secara keseluruhan, saya lihat sudah siap,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakanmenag) Kota Batam, Zulkarnain Umar meminta semua warga yang merayakan Idul Adha untuk pelaksanaan salat dilakukan di lapangan. Selain itu, petugas diminta mempersingkat khatba.

“Kalau untuk khatba maksimal 20 menit, semua mempertimbangkan kondisi yang ada sekarang ini,” kata dia.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

1 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

1 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

9 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

13 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

15 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

22 jam ago

This website uses cookies.