BATAM – Wisata kuliner di Kota Batam kembali bergairah seiring menghilangnya Covid-19 dari Teh Obeng ini. Kota Batam terkenal dengan kuliner seafoodnya yang segar yang tersebar di penjuru Kota Batam.
Slimmoza21 salah satunya, restoran yang berlokasi di Jembatan 2 Barelang, Bulang hadir kembali dengan konsep kekinian yakni paket promo makan seafood sambil main jetski.
“Restoran ini buka kembali setelah Covid-19 melanda sekitar dua tahun,” kata Owner Slimmoza21, Muslim, Minggu (22/5/2022).
Slimmoza21 menawarkan aneka seafood yang menggugah selera. Berbagai macam seafood dan ikan yang segar diambil langsung dari keramba dan bisa dimasak sesuai selera.
Momen buka kembali, Slimmoza21 mengundang Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata dan para anak muda Batam. Ardi mengapresiasi, Slimmoza21 menghadirkan konsep yang berbeda, untuk menarik wisatawan.
“Berada di salah satu ikon wisata Kota Batam, restoran ini menggabungkan wisata kuliner dan olahraga jetski sangat cocok sekali untuk menarik wisatawan,” ucap Ardi.
Terlebih, kini Kota Batam sudah mulai dikunjungi wisatawan mancanegara (wisman). Ardi berharap wisata kuliner seperti ini terus dipromosikan.
“Kepada millenial yang hadir terus promosikan Batam dan wisatanya. Pak Wali kita (Muhammad Rudi) sudah membangun infrastruktur yang begitu hebat, warga Batam tinggal mengisinya dengan kegiatan menarik,” pintanya. (Red/Pemko Batam)
Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…
Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…
Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…
BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan permukaan…
Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…
Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…
This website uses cookies.