Categories: BATAM

Tambah 7, Pasien Sembuh Covid-19 di Batam Capai 429 Orang

BATAM – Ketua Bidang Kesehatan Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, Didi Kusmarjadi mengumumkan penambahan 7 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh pada Minggu(6/9/2020). Dengan penambahan ini, tercatat ada total 429 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang sembuh di Batam.

“Perkembangan kasus Covid-19 di Kota Batam menuju trend positif seiring bertambahnya pasien terkonfirmasi positif sembuh yang merupakan Warga Kota Batam terkonfirmasi positif Nomor 353, 374, 499, 563, 594, 629 dan 687 yang saat ini dalam perawatan pada rumah sakit di Kota Batam,” ujarnya seperti dalam siaran pers yang diterima SwaraKepri, Senin(7/9/2020) pagi.

Didi menjelaskan pasien pertama yang sembuh berinisial An.RBS(kasus 353), Laki-laki berumur 8 Bulan, beralamat di Bengkong Abadi I, Kelurahan Tanjung Buntung, Kecamatan Bengkong.

Pasien ke-2 yang sembuh berinisial Ny. MA(Kasus 374), Perempuan berumur 28 tahun, IRT, beralamat di Bengkong Abadi I. Kelurahan Tanjung Buntung, Kecamatan Bengkong.

Pasien ke-3 yang sembuh berinisial Ny.HL(kasus 499), Perempuan berumur 57 Tahun, IRT, beralamat di Taman Marchelia, Kelurahan Taman Baloi, Kecamatan Batam Kota.

Pasien ke-4 yang sembuh berinisial Ny.H(kasus 563), Perempuan berumur 29 tahun, Nakes-RSUDEF, beralamat di Batu Aji Permai, Kavling Lama, Kelurahan Sei Lekop, Kecamatan Sagulung.

Pasien ke-5 yang sembuh berinisial Ny.Y(kasus 594), Perempuan berumur 44 tahun, ASN-BTKLPP, beralamat di Purnayudha Indah, Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa.

Pasien ke-6 yang sembuh berinisial dr.FH(kasus 629), Laki-laki berumur 48 tahun, Nakes-RSUDEF, beralamat di Puri Mas Residence, Kelurahan Teluk Tering, Kecamatan Batam Kota.

Pasien ke-7 yang sembuh berinisial dr.IW(kasus 687), Perempuan berumur 61 tahun, Nakes-RSUDE, beralamat di Pandan Wangi Cluster Nirwana, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Batam Kota.

Didi mengatakan, berdasarkan catatan penanganan perawatan dan hasil laboratorium swab yang disampaikan oleh Laboratorium BTKLPP Batam tersebut, maka oleh Tim Medis yang menanganinya dinyatakan sembuh dari Covid-19 dan diperbolehkan pulang dari rumah sakit.

“Saat ini kondisi yang bersangkutan semua dalam keadaan sehat dan stabil serta dalam persiapan untuk kembali ketempat tinggalnya guna melaksanakan karantina mandiri dirumahnya selama 14 hari,”pungkasnya.

(Redaksi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

4 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.