Categories: BATAM

Terdakwa Kasus MT Arman 114 Belum Ditemukan, Begini Pengakuan Istri Sirinya

BATAM – Terdakwa kasus Kapal MT Arman 114, Mahmoud Mohamed Abdelaziz Mohamed Hatiba (MMAMH) sudah dua kali mangkir di persidangan pembacaan putusan di Pengadilan Negeri Batam. Hingga saat ini terdakwa belum diketahui keberadaannya.

Istri Siri terdakwa MMAMH berinisial SN mengaku sudah tidak bisa menghubungi terdakwa sejak hari Jumat tanggal 21 Juni 2024 lalu.

“Saya dari tanggal 21 juni gak bisa hubungi dia, sampai detik ini berkali-kali ada yang bilang nampak, tapi dicari gak ada. Tiba-tiba tanggal 21 Hp nya gak aktif. Jaksa sudah temui sama saya juga, tapi saya memang gak tau dimana Mahmoud(terdakwa),” ujarnya kepada SwaraKepri, Jumat 5 Juli 2024 malam.

Ia mengaku sejak tanggal 21 Juni hingga saat ini tak pernah lagi dihubungi oleh terdakwa. “Sampai detik ini tidak ada dihubungi atau tau keberadaan dia entah masih ada apa gak,”jelasnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa pernikahan sirinya dengan terdakwa MMAMH dilangsungkan pada hari Jumat tanggal 26 April 2024 di wilayah Tanjung Uma Batam.

“Tanggal 26 April, siapa yang bilang November 2023? HOAX itu,”tegasnya.

Sejak menikah siri dengan terdakwa, ia mengaku sempat tinggal bersama terdakwa di sebuah apartemen di Kawasan Harbour Bay Batam selama beberapa minggu.

“Dia sering di kapal, di apartemen sama saya bisa dibilang hanya beberapa minggu saja,” bebernya. /Tim

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

4 jam ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

6 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

6 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

11 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

13 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

15 jam ago

This website uses cookies.