Categories: BATAM

Terdakwa Kembali Mangkir, Sidang Putusan Kasus Kapal MT Arman 114 Ditunda

BATAM – Majelis hakim Pengadilan Negeri Batam kembali menunda sidang pembacaan putusan kasus pencemaran lingkungan hidup atas kapal MT Arman 114 yang menjerat terdakwa, Mahmoud Mohamed Abdelaziz Mohamed Hatiba (MMAMH/Nahkoda) dikarenakan terdakwa kembali mangkir dan tidak diketahui keberadaannya, pada Kamis 4 Juli 2024.

Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Pengadilan Negeri Batam, Benny Yoga Dharma dan Welly Irdianto usai sidang digelar sekitar pukul 09.30 WIB kepada wartawan di ruang media center Pengadilan Negeri Batam.

“Sidang hari ini kita tunda karena terdakwa masih belum hadir dan Pengadilan telah mengeluarkan surat penjemputan paksa untuk sidang selanjutnya Rabu 10 Juli 2024,” kata Welly Irdianto.

Surat penjemputan paksa ini dikeluarkan oleh Pengadilan Negeri Batam, kata Benny Yoga Dharma karena terdakwa sudah dua kali mangkir dari persidangan. Meski pun, selama ini terdakwa sudah bertindak secara kooperatif dari awal persidangan hingga sidang pembacaan Replik dari Jaksa Penuntut Umum.

“Akhirnya kita keluarkan surat penjemputan paksa terhadap terdakwa. Kita masih berlandaskan pasal 154 KUHAPidana ayat (4),” ungkapnya.

Ditanya oleh wartawan, apabila usai surat penjemputan paksa ini terdakwa masih belum datang apakah sidang pembacaan putusan akan digelar secara In Absentia [Dengan Ketidakhadiran]. Benny Yoga Dharma mengatakan bahwa perihal itu ia tidak bisa berkomentar.

“Kalau itu saya tidak bisa berkomentar. Itu sepenuhnya kewenangan majelis hakim yang menangani perkara. Kita tunggu saja nanti bersama-sama di persidangan apa hasil musyawarah majelis hakim,” tegasnya.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Startup Tantri Raih Top 3 di Gebyar IKMA 2024 Kemenperin

Tantri, aplikasi kasir (POS) dari PT Sasana Solusi Digital, meraih posisi Top 3 dalam kompetisi…

1 jam ago

Siap-Siap Cuan! 5 Meme Coin Berbasis Bitcoin Ini Diprediksi Bull Run di Desember

Meme coin semakin mencuri perhatian, terutama yang berbasis Bitcoin. Dengan pertumbuhan harga Bitcoin yang signifikan,…

6 jam ago

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

12 jam ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

13 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

13 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

19 jam ago

This website uses cookies.