Categories: BATAMKEPRINASIONAL

Tiga Menteri dan Wakapolri Rapat Teknis soal Rempang di Batam, Ini Hasilnya

BATAM – Menteri Investasi/BKPM Bahlil Lahadalia, Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto, Mendagri Tito Karnavian dan Wakapolri Komjen Agus Andrianto serta Forkopimda Kepri dan Batam melakukan rapat teknis terkait dinamika investasi di Pulau Rempang, Minggu 17 September 2023 di Hotel Marriot Batam.

Menteri Investasi/BKPM Bahlil Lahadalia mengatakan dalam rapat tersebut sudah dilakukan beberapa kesepakatan yang selanjutnya akan dibicarakan dengan warga Rempang.

“Tadi kami sudah melakukan beberapa kesepakatan yang akan kita bicarakan dengan rakyat. Salah satu diantaranya adalah proses penanganan Rempang harus dilakukan dengan cara-cara yang soft dan baik. Kita tetap memberikan penghargaan kepada masyarakat yang memang sudah secara turun temurun disana, dan kita harus lakukan komunikasi dengan baik. Kita ini sama-sama orang kampung, kita harus bicarakan,” kata Bahlil kepada wartawan seusai rapat.

Bahlil juga menyampaikan permasalah kedua yang dibahas dalam rapat tersebut yakni adanya terkait pihak yang sebelumnya pernah membangun di usaha di Rempang tapi kemudian izinnya dicabut.

“Ada juga ditenggarai beberapa oknum yang dulunya juga pernah membangun usaha disana, tapi kemudian izinmnya sudah dicabut, ini juga kita membutuhkan penanganan khsusus,”tegasnya.

Selanjutnya Bahlil juga menegaskan bahwa BP Batam Gubernur Kepri dan Kementerian Investasi sudah sepakat untuk melakukan rapat setiap minggu terkait dinamika di Rempang.

“Kami sudah sepakat utuk kita melakukan rapat terus menerus setiap minggu, dan urusan keamanan pak Wakapolri juga sudah menjamin bahwa akan dilakukan secara soft semuanya,”terangnya.

Ia menegaskan bahwa investasi di Rempang bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat. Masyarakat yang akan direlokasi juga akan diberikan hak-haknya.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

1 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

1 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

7 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

8 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

10 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

10 jam ago

This website uses cookies.