Categories: BATAMKEPRI

Tim INSANI Bantu Korban Kebakaran di Kampung Baru Batam

BATAM – Tim pemenangan Isdianto-Suryani(INSANI) memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Rumah Liar(ruli) Kampung Baru RT 008,RW 16 Kelurahan Sungai Panas, Kecamatan Batam Kota, Batam, Sabtu(24/10/2020).

Wakil Sekretaris Tim Pemenangan INSANI, Uba Ingan Sigalingging hadir di lokasi kebakaran sekitar pukul 20.10 WIB didampingi Iren Ketua RT 08 Kampung Baru

“Saya merasa sedih karena kebakaran yang terjadi menghanguskan dua rumah sekaligus, tanpa sempat menyelamatkan barang berharga seperti dokumen-dokumen keluarga,” kata Uba seperti dalam siaran pers yang diterima SwaraKepri, Minggu(25/10/2020).

Uba mengaku kedatangannya untuk memberikan dukungan serta bantuan berupa sejumlah uang tunai dari tim pemenangan INSANI untuk meringankan beban keluarga yang mengalami musibah akibat kebakaran tersebut.

“Kejadian ini sudah sampai ditelinga Calon Gubernur Kepri Pak Isdianto, tadi beliau telepon saya. Ia menyampaikan rasa sedih atas musibah tersebut,” ujarnya.

“Tadi Pak Isdianto mau hadir tapi karena ada urusan mendadak yang tidak bisa ditinggalkan sehingga beliau tidak sempat hadir,”lanjutnya.

“Beliau menitipkan salam kepada korban kebakaran, semoga keluarga tetap sehat dan tabah menghadapi cobaan ini,”kata Uba.

Merry(33), korban kebakaran mengucapakan terimakasih kepada Tim Pemenangan INSANI yang sudah membantu mereka.

“Semoga Bapak ataupun Ibu yang sudah membantu kami diberikan kesehatan dan murah rezeki” katanya.

(Redaksi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Dorong Transformasi Digital Holding Perkebunan Nusantara, PT KPBN Resmi Luncurkan Dashboard DESY

PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (PT KPBN), entitas di bawah Holding Perkebunan Nusantara PTPN III…

13 menit ago

Bittime Tanggapi Bitcoin Tembus $95.000 Akankah Jadi Sinyal Kebangkitan Menuju Rekor Baru?

Jakarta, Januari 2026 - Aset kripto nomor satu di dunia, Bitcoin, akhirnya menunjukkan pergerakan positif yang…

28 menit ago

Sinergi Logistik Nasional: Stasiun Belawan Perkuat Mata Rantai Integrasi Kereta Api dan Jalur Laut

Di tengah upaya pemerintah memperkuat sistem logistik nasional, Stasiun Belawan mengukuhkan posisinya sebagai titik krusial…

54 menit ago

Tokocrypto Publikasikan Saldo Simpanan, Aset Pengguna Tumbuh Dua Kali Lipat

Jakarta, 12 Januari 2026 — Tokocrypto memperkuat upaya membangun kepercayaan pengguna dengan menerapkan Proof of Reserves (PoR) atau…

1 jam ago

Jumlah Penumpang KAI Bandara Medan dan Yogyakarta Tumbuh 20 Persen Sepanjang 2025

PT Railink mencatat pertumbuhan signifikan jumlah penumpang sepanjang tahun 2025. Total penumpang KAI Bandara di…

4 jam ago

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

11 jam ago

This website uses cookies.