Categories: KEPRI

Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak di Kepri Meningkat 79,9 Persen

BATAM – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Kepulauan Riau mencatat adanya peningkatan kepatuhan wajib pajak untuk melaporkan surat pemberitahuan (SPT) tahunan pada tahun 2021.

Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJP Kepulauan Riau, Sofian mengatakan, pada tahun 2021 ini tingkat kepatuhan wajib pajak di Kepri untuk melaporkan SPT mencapai 79,9 persen.

Peningkatan ini cukup signifikan, di mana pada tahun 2020 lalu pihaknya mencatat sampai dengan bulan April, pelaporan SPT hanya mencapai 72,28 persen.

“Semoga hingga akhir tahun 2021 dapat melewati capaian tahun lalu. Tercatat hingga saat ini, sebanyak 150.353 wajib pajak telah melaporkan SPT Tahunan 2020 yang dimasukkan pada 2021. Sedangkan target hingga akhir tahun sebanyak 208.008 wajib pajak yang harus melaporkan SPT-nya,” kata Sofian di kantornya, Rabu(28/4/2021).

Tidak berhenti disitu, untuk menggenjot pelaporan SPT tahunan ini, pihaknya juga bekerjasama dengan tenaga relawan pajak.

“Kerjasama bersama tenaga relawan dari mahasiswa dan dari luar ini untuk membantu sosialisasi agar wajib pajak mau segera melapor SPT,” ujarnya.

Dijelaskannya, sebanyak 84 relawan itu bertugas mengasistensi wajib pajak mengisi SPT tahunan dengan cara e-filling melalui sosialisasi.

“Para relawan membuat video-video yang menyajikan tata cara mengisi SPT tahunan kepada masyarakat yang disebar dalam kanal berbagi video, program ini cukup membantu,” ungkapnya.

Demi menggenjot laporan SPT, pihaknya juga bekerja sama dengan perusahaan pemberi kerja yang memiliki karyawan banyak.

Menurutnya, pihaknya terkendala mengumpulkan laporan SPT tahunan kali ini karena banyak perusahaan yang merumahkan pekerjanya akibat pandemi. Pihak perusahaan tidak tahu keberadaan mereka sehingga DJP kesulitan menggapainya.

“Karyawan di Batam sebagian besar berasal dari pulau lain. Kontrak selesai mereka pulang, hal ini membuat kita sulit memantau mereka ada di mana,” tutupnya. (Siska/r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BRI Dorong Literasi Keuangan Aparatur Negara Lewat Sosialisasi di Bea Cukai

Bank Rakyat Indonesia (BRI) melaksanakan kegiatan sosialisasi layanan prima, investasi, dan pinjaman karyawan Briguna di…

1 jam ago

Mengapa Kamu Harus Meminjam di Platform Pinjaman Legal

Akses terhadap layanan keuangan semakin mudah. Hanya dengan beberapa kali klik di ponsel, siapa pun…

2 jam ago

Industri Kripto Sumbang Rp70 Triliun bagi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Kajian terbaru Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LPEM FEB…

2 jam ago

DoctorTool, Arummi, dan BNI Agen46 Dukung Bidan Mandiri di Karawang lewat Seminar Digitalisasi, Nutrisi, dan Peluang Kemitraan

PT Medifa Infoyasa Suryantara (DoctorTool), startup teknologi kesehatan yang menyediakan sistem manajemen klinik elektronik dan…

3 jam ago

Sinergi Industri Baja Nasional untuk Kedaulatan Maritim Indonesia

PT Krakatau Steel (Persero) Tbk /Krakatau Steel Group menerima kunjungan kerja Kementerian Kelautan dan Perikanan…

3 jam ago

CSI LRT Jabodebek Capai 4,63 di Semester I 2025, Bukti Makin Dipercaya Masyarakat

LRT Jabodebek mencatatkan capaian positif pada Indeks Kepuasan Pelanggan (Customer Satisfaction Index/CSI) Semester I 2025…

9 jam ago

This website uses cookies.