BATAM – Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Batam angkat bicara soal dugaan tindak pidana pengeroyokan oleh Warga Negara Asing(WNA) asal Vietnam di First Club yang dilaporkan DJ Stevane ke Polsek Lubuk Baja, Batam.
Kasi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Imigrasi Batam, Kharisma Rukmana menegaskan pihaknya sedang melakukan pengecekan terhadap 3 orang WNA asal Vietnam yang diduga sebagai pelaku pengeroyokan tersebut.
“Terkait (tiga WNA asal Vietnam) sebagai LC kami belum ada terima laporan. Saat ini teman-teman dari Intelkam sedang melakukan pengecekan, apakah ketiga WNA tersebut berkegiatan sebagai LC atau pengunjung?,”ujarnya kepada wartawan, Sabtu 7 Juni 2025.
Kata dia, apabila ketiga WNA asal Vietnam tersebut sebagai pengunjung itu merupakan tindak pidana umum, namun jika bekerja sebagai LC akan dilakukan tindakan keimigrasian.
“Jika mereka disitu sebagai LC akan kami telusuri izin tinggalnya, kalau izin tinggalnya tak sesuai, kami akan melakukan penyidikan,”tegasnya.
Saat ini lanjut dia, Imigrasi Batam sudah berkoordinasi dengan Polsek Lubuk Baja terkait ketiga WNA asal Vietnam tersebut.
“Saat ini kita masih cek kebenaran apakah ketiga WNA tersebut berkegiatan sebagai LC atau pengunjung. Kami masih tunggu konfirmasi dari Polsek Lubuk Baja. Hasil pemeriksaannya seperti apa? nanti mereka(Polsek) yang periksa korban, saksi-saksi-saksi dan terduga pelaku WNA tersebut,”pungkasnya.
Berita sebelumnya, Stevane(25), seorang Disc Jockey(DJ) di First Club melaporkan dugaan tindak pidana pengeroyokan ke Polsek Lubuk Baja, pada Sabtu 7 Juni 2025 dini hari.
Pengeroyokan terjadi di sofa VIP 17 18 First Club, pada Sabtu 7 Juni 2025, sekitar pukul 01.40 WIB. Pelaku diduga empat orang LC(Lady Companion) First Club Warga Negara Asing(WNA) asal Vietnam.
“Saya dikeroyok sama LC Vietnam di First Club empat orang. Gara-gara selisih faham sebenarnya, masalah teman saya ikut terbawa-bawa,”ujarnya Stevane kepada wartawan usai membuat laporan di Polsek Lubuk Baja.
Page: 1 2
Komite Penghapusan Bensin Bertimbal (KPBB) mengapresiasi langkah Grup MIND ID dalam membangun proyek ekosistem industri…
Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…
Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…
PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…
REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…
PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…
This website uses cookies.
View Comments