Wemade lansir WeKonomy, Proyek “blockchain” Komprehensif Terbaru – SWARAKEPRI.COM
BISNIS

Wemade lansir WeKonomy, Proyek “blockchain” Komprehensif Terbaru

Wemade lansir WeKonomy, Proyek "blockchain" Komprehensif Terbaru

SEOUL – Wemade melansir sebuah proyek baru WeKonomy dan laman promosinya. Proyek ini ingin membangun ekonomi digital berskala global dengan metode unik Wemade.

The WeKonomy project aims to offer various services including DeFi, NFT, and metaverse that serve users’ various needs, starting from Klaytn and expand to support multichain such as Ethereum Layer 2 and WEMIX3.0.

The WeKonomy project aims to offer various services including DeFi, NFT, and metaverse that serve users’ various needs, starting from Klaytn and expand to support multichain such as Ethereum Layer 2 and WEMIX3.0.

Proyek WeKonomy menawarkan berbagai jenis layanan termasuk DeFi, NFT, dan metaverse yang memenuhi beragam kebutuhan pengguna, serta memanfaatkan banyak mainnet aktif. Fokusnya terletak pada manajemen efisien dan struktur ekonomi komprehensif dengan layanan yang saling terkait dalam WeKonomy.

Mulai dari mendesain fase pengembangan hingga kegiatan operasional, kerja sama erat antara layanan tersebut akan menghasilkan efek sinergis.

Sederet layanan yang ditawarkan terdiri atas KLEVA, Kurrency, Konverter, Wezard, dan Weshlist. Layanan ini diawali dari Klaytn, lalu diperluas hingga mendukung multichain seperti Ethereum Layer 2 dan WEMIX3.0. Berdasarkan interoperabilitas chain ini, WeKonomy akan menciptakan ekonomi blockchain masif dengan WEMIX3.0 sebagai unsur utama.

KLEVA, diluncurkan awal tahun ini, adalah protokol lending pertama pada Klaytn yang memperkenalkan leveraged yield farming. Pengguna dapat memakai asetnya untuk menjalankan strategi investasi yang lebih agresif.

Kurrency, segera dilansir pada Triwulan I-2023, merupakan layanan crypto dollar berbasiskan agunan yang dapat dipakai pengguna untuk melakukan mint, mendepositkan, dan menukar WCDs (working title). WCD akan membentuk basis dari ekosistem ekonomi WeKonomy lewat kolaborasi dengan KLEVA dan Konverter, serta ingin menjadi mata uang DeFi yang paling tepercaya dan banyak digunakan.

Konverter adalah DEX (decentralized exchange) penting dalam ekosistem ekonomi WeKonomy. Konverter akan menyediakan layanan asset swap efisien bagi pengguna dengan mempertahankan dan meningkatkan keunggulan layanan DEX yang telah tersedia. DEX berencana menawarkan layanannya pada Triwulan II-2023.

Sementara, Wezard merupakan bursa derivatif terdesentralisasi yang berbasiskan penyedia layanan likuiditas. Wezard adalah DEX yang mendukung perpetual trading. Pada Wezard, pengguna terlindungi dari slippage dan kerugian yang tidak permanen berdasarkan tingkat harga oracle yang teragregasi.

Weshlist adalah marketplace NFT yang mudah digunakan, menjembatani proyek asal Korea/Global dan pasar. Keunggulan fungsionalnya termasuk launchpad, agregator, dan dukungan multichain. Efek sinergis yang berkaitan aset finansial akan terwujud berkat interaksi dengan layanan DeFi lain dalam proyek WeKonomy.

Wemade terus melangkah ke depan dengan target untuk menjadi pemimpin ekonomi digital global yang berbasiskan blockchain. Maka, Wemade berharap besar terhadap proyek Wekonomy, paradigma baru yang diusungnya, dan mempercepat perkembangan proyek tersebut./Wemade

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top