Categories: BATAM

ABI Sebut Batam Darurat Lingkungan, Komisi IV DPR RI Diminta Agendakan RDP

Proses pengerjaan proyek perumahan dan jalan itu sebenarnya sempat dihentikan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kepri melalui Kesatuan Pengelolaan Hutan Lindung (KPHL) II Batam. Namun, pengerjaannya tetap berjalan meski kasus itu tengah dalam proses penyelidikan di Polda Kepri.

11. Sekitar 15 hektare hutan sosial di Kabil, Nongsa, Batam berubah menjadi daerah kavling siap bangun dan telah dihuni oleh sekitar 50 kepala keluarga (KK). Hal ini kemudian dikeluhkan oleh Kelompok Tani Hutan Lestari yang telah menggunakan lahan hutan tersebut untuk bercocok tanam.

12. Pembukaan lahan di belakang Kawasan Panbil Industri, Muka Kuning, Kota Batam, Kepulauan Riau. Lokasinya berdekatan dengan hutan konservasi dan daerah tangkapan air Waduk Duriangkang, Sei Beduk. Akibatnya, sebagian hutan konservasi menjadi gundul karena proyek tersebut.

Faktanya, keberadaan hutan konservasi di sekitar Waduk Duriangkang amat vital sebagai daerah tangkapan air. Hal itu lantaran Batam hanya mengandalkan curah hujan untuk memenuhi kebutuhan air masyarakatnya.

Aktivitas penggundulan hutan di sana akan berdampak langsung pada menyempitnya daerah tangkapan air untuk Waduk Duriangkang. Yang pada akhirnya bakal berpengaruh pada suplai air masyarakat Batam.

13. Kesatuan Pengelolaan Hutan Lindung (KPHL) II Kota Batam menghentikan aktivitas tambang batu yang diduga ilegal di Kelurahan Mangsang, Kecamatan Sei Beduk, Kota Batam. Lahan tambang batu tersebut masuk dalam kawasan Hutan Lindung sehingga tim KPHL II Kota Batam langsung turun melakukan penghentian atas kegiatan ilegal tersebut pada September 2021 lalu.

Page: 1 2 3 4 5

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Terobosan Inovatif PLTB Tolo: Efisiensi dan Keberlanjutan dalam Energi Terbarukan

PT PP (Persero) Tbk (“PTPP”) kembali mencatatkan pencapaian gemilang dalam sektor energi terbarukan melalui proyek…

2 hari ago

Perubahan Regulasi TKDN Bisa Dorong Keberlanjutan Produksi Manufaktur Domestik

Presiden Prabowo Subianto menghadiri acara Sarasehan Ekonomi di Menara Mandiri, Jakarta, pada Selasa, 8 April…

2 hari ago

Tarif AS Tekan Pasar, Stablecoin Jadi Pilihan Investor Kripto Lokal

Ketidakpastian global kembali meningkat seiring kebijakan tarif besar-besaran yang diumumkan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump…

2 hari ago

BINUS @Alam Sutera Siap Mencetak Talenta Berkualitas untuk Berkarier di Industri Creative Business

Tangerang, 10 April 2025 – Industri creative business merupakan salah satu sektor dengan pertumbuhan tercepat…

2 hari ago

Sidang Gugatan PTPN IV, Ahli Ungkap Soal Kelalaian Pengelolaan Kebun

RIAU – Sidang lanjutan perkara gugatan PTPN IV Regional III terhadap Koperasi Petani Sawit Mandiri…

2 hari ago

Teknologi Audio Visual Mendorong Kolaborasi Klien yang Lebih Baik di Lingkungan Bisnis Masa Kini

MLV Teknologi, di bawah kepemimpinan Melvin Halpito, Managing Director, mengumumkan pentingnya penggunaan teknologi Audio-Visual (AV)…

2 hari ago

This website uses cookies.