Categories: Karimun

Bahas Isu Strategis, Bupati Karimun Temui Dua Dirjen Kemendagri

KARIMUN – Bupati Karimun Aunur Rafiq bertemu dengan dua Dirjen di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk berkonsultasi dalam membahas berbagai persoalan dan isu strategis, termasuk perencanaan pembangunan serta dana transfer dari pemerintah pusat, Selasa (29/3/2016) di Jakarta.

 

Kabag Humas dan Protokoler Pemkab Karimun, M Yosli mengatakan, pertemuan pertama Bupati Karimun Aunur Rafiq bertatap muka dengan Dirjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri, Sugiyono dengan agenda berkonsultasi tentang penyampaian usulan rencana kerja tahun anggaran 2016-2021, tujannya untuk percepatan pembangunan daerah, pembangunan desa tertinggaal, pembangunan daerah perbatasan, peningkatan pelayanan perizinan satu atap, batasan kewenangan daerah serta pembangunan infrastruktur strategis lainnya.

 

“Sebagai daerah perbatasan dan garda terdepan wilaya NKRI yang berbatasan langsung dengan negara tetangga Singapura dan Malaysia, maka diharapkan ada anggaran dari pemerintah pusat untuk pembangunan di daerah kita. Kita di beranda terdepan perlu perhatian khusus pemerintah pusat,” ucap Yosli menirukan ucapan Bupati.

 

 

Setelahnya, dihari yang sama Rafiq melakukan kunjungan kedua dan bertemu dengan Dirjen Dana Perimbangan Keuangan Daerah Kemendagri, Tukijo. Pertemuan tersebut bertujuan untuk berkonsultasi tentang Kabupaten Karimun di wilayah perbatasan dengan negara tetangga. Disamping itu pula membahas dana alokasi khusus (DAK), Dana Alokasi Umum (DAU), dana bagi hasil (DBH) dan dana transfer lainnya.

 

“Harapan kita agar dana transfer dari pusat itu tidak lagi dipangkas, karena dana tersebut merupakan dorongan bagi kita untuk menunjang pembangunan di Kabupaten Karimun,” jelas Yosli.

 

Untuk itu kata dia, dalam upaya peningkatan pembangunan diwilayah Kabupaten Karimun, Bupati mengaku perlu adanya dukungan dari pemerintah pusat, khususnya mengenai sumber pembiayaan yang merupakan dana transfer dari pemerintah pusat kepada pemerintah daerah. Kemudian akan direalisasikan sesuai dengan kebutuhan dan peruntukannya.

 

Kunjungan kepada dua Dirjen di Kemendagri kemarin mengikutsertakan beberapa Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Karimun seperti Asisten III Syamsuardi, Kepala Badan Perencanaan Pembanguan Daerah (Bappeda) Djunaidi, dan Kabag Perlengkapan Fajar.

 

(red/HK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

3 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.