Bea Cukai Bantah ada Penyelundup di Kapal Roro

Zaifudin : Setiap Kendaraan Diperiksa Petugas Bea Cukai

BATAM – swarakepri.com : Bea Cukai Batam membantah adanya aktivitas penyelundupan barang tanpa dokumen menggunakan Kapal Roro dari pelabuhan Telaga Punggur tujuan Tanjung Uban. Hal tersebut ditegaskan oleh Koordinator Lapangan Kasi P2 Bea Cukai Batam, Zaifudin siang tadi, Rabu(21/1/2015) untuk memberikan klarifikasi pemberitaan SWARAKEPRI.COM sebelumnya.

“Setiap kendaraan terutama lori yang membawa muatan dilakukan pemeriksaan oleh petugas Bea Cukai yang ada,” ujar Zaifudin.

Menurutnya pemeriksaan setiap kendaraan dilakukan oleh petugas pemeriksa di pos Bea Cukai sebelum kendaraan memasuki kapal roro. “Sebelum lori diperiksa petugas, supir lori sebelumnya menunjukkan dokumen PPFTZ 01 ke Hanggar Bea Cukai yang ada. Oleh hanggar kemudian ditunjuk petugas untuk memeriksa muatan kendaraan,” jelasnya.

Petugas pemeriksa lanjutnya kemudian memeriksa muatan lori dengan cara membongkar. “Kalau kedapatan membawa barang tanpa dokumen langsung kita tegah,” tegasnya.

Namun demikian Zaifufin mengakui masih ada kendala yang dihadapi petugas saat pemeriksaan muatan lori di Pos BC karena masih dilakukan secara manual.

“Pemeriksaan masih dilakukan secara manual,” jelasnya.

Dikatakannya bahwa selama ini pihak Bea Cukai sudah beberapa kali melakukan penegahan barang tanpa dokumen(illegal) di Pelabuhan Roro Telaga Punggur.

“Kita sudah beberapa kali melakukan tegah, termasuk penegahan barang illegal yang diangkut menggunakan kapal pompong di sekitar Telaga Punggur,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya petugas Bea Cukai yang bertugas di pelabuhan Roll on Roll off (RoRo) Telaga Punggur, Batam diduga sengaja meloloskan barang-barang selundupan atau barang tanpa dokumen yang sah seperti rokok FTZ, Elektronik, Minuman Beralkohol(Mikol) dan Sembako ke pelabuhan Tanjung Uban, Bintan lewat kapal Roro.

Dari hasil pantauan di pelabuhan Telaga Punggur beberapa hari lalu, puluhan truk bermuatan barang-barang yang diduga selundupan luput dari pemeriksaan petugas Bea Cukai saat memasuki kapal Roro. Supir truk bahkan terlihat cukup akrab dengan para petugas BC yang ada. Dari puluhan truk yang memasuki kapal Roro, petugas hanya terlihat memeriksa truk yang mengangkut kasur. Sedangkan truk bermuatan Rokok FTZ, Mikol, elektronik dan sembako sama sekali tidak dilakukan pengecekan. (red/di)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

5 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

12 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.