Categories: Karimun

Bupati Karimun Dukung Pembentukan Perda Zakat

KARIMUN – Bupati Karimun Aunur Rafiq mendukung pembentukan Peraturan Daerah(Perda) tentang zakat sehingga pendapatan dari zakat akan lebih maksimal lagi dan akan sangat membantu bagi kaum dhuafa.

 

Rencana tersebut disampaikannya saat menghadiri acara buka puasa bersama bersempena memperingati Nuzulul Qur’an Kabupaten Karimun di Masjid Baiturrahman Teluk Air Kecamatan Karimun, Rabu (22/6/2016).

 

“Kemarin beberapa Kabupaten Kota siap mendorong adanya perda tentang zakat, dan dalam hal ini kita pun insya Allah siap. Harapan kita mudah-mudahan zakat mal bisa mencapai Rp 500 juta sehingga yang berhak bisa menikmati lebih maksimal lagi dari apa yang telah ditentukan,” ucap Rafiq.

 

Adapun kegiatan pendistribusian zakat yang nantinya akan dilaksanakan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) direncanakan bakal digelar pada 30 Juni mendatang.

 

Rafiq juga mengajak masyarakat untuk dapat lebih meningkatkan amalan ibadah disisa beberapa hari lagi Ramadhan akan habis. Peningkatan ibadah sangat lah penting karena pahala dilipatgandakan pada bulan puasa.

 

“Ditambah lagi didalam hadits Nabi Muhammad SAW disebutkan bahwa, amal anak cucu nabi adam adalah untuknya kecuali puasa adalah untuk Allah dan Allah pula lah yang akan membalasnya, maka dari itu di sisa Ramadhan yang tinggal beberapa hari ini semoga akan lebih meningkatkan amalan ibadah kita,” ajak Rafiq.

 

Ia juga menyinggung sejatinya kegiatan peringatan malam Nuzulul Qur’an tersebut akan dihadiri oleh Gubernur Kepri Nurdin Basirun. Namun dikarenakan mendampingi Presiden Joko Widodo di Kabupaten Natuna sehingga belum dapat hadir ke Karimun.

 

“Tapi nanti Pak Nurdin Basirun akan hadir dan masih menyesuaikan waktu. Untuk hari ini kita akan tetap melaksanakan peringatan malam Nuzulul Qur’an tapi atas nama Pemkab Karimun, sementara masih menunggu konfirmasi waktu selanjutnya di Pemprov Kepri,” jelasnya.

 

Dalam rangkaian acara tersebut digelar juga penyerahan santunan kepada janda dan anak yatim piatu. Disejalankan dengan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz Windu Wijaya dari negara Singapura. Acara dilanjutkan dengan sholat tarawih berjamaah di Masjid Agung Kabupaten Karimun.

 

 

(RED//HK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

8 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

10 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

10 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

18 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

22 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

24 jam ago

This website uses cookies.